Aiptu Supono Rutin Bagi Bantuan Sembako dari Uang Gaji, Sang Polisi: Dibalas Senyuman Sudah Cukup
Supono mengatakan bantuan itu disisihkan dari gajinya setiap bulan, tapi diatasnamakan dari Polsek tempatnya bertugas.
TRIBUNJABAR.ID, KEBUMEN- Aiptu Supono, Polres Kebumen, Jawa Tengah, patut ditiru. Ia rutin membagikan paket sembako bagi warga kurang mampu.
Supono mengatakan bantuan itu disisihkan dari gajinya setiap bulan, tapi diatasnamakan dari Polsek tempatnya bertugas.
Kebiasaan Supono membagikan sembako sejak ditugaskan sebagai Kepala Unit Pembinaan Masyarakat (Kanit Binmas) Kepolisian Sektor (Polsek) Gombong setahun lalu.
"Niat saya ibadah. Ya, meski hanya sedikit semoga berkah," kata pria yang akrab disapa warga Bang Supono ini kepada wartawan, Kamis (7/4/2022).
Ia punya alasan untuk tidak mengatasnamakan pribadi setiap membagikan bantuan sembako.
Baca juga: UPDATE Harga Sembako Hari Puasa Kelima, Minyak Goreng hingga Beras di Alfamart dan Indomaret
Bapak dua orang anak ini ingin menampilkan sosok polisi dermawan di tengah masyarakat.
"Saat membagikan sembako, saya sampaikan ini dari Polri, dari Polsek Gombong, supaya kita lebih dekat lagi dengan masyarakat," ujar Supono.
Satu paket sembako itu berisi beras, gula pasir, minyak goreng, ikan sarden, telur, susu kental manis dan mie instan.
Supono mengatakan akan terus berusaha istiqomah menyalurkan bantuan sembako tersebut. Baginya, balasan senyuman dari warga saat menerima bantuan sudah lebih dari cukup.
Supono juga mengajak siapa saja boleh bergabung untuk ikut bersedekah. Ia sudah mengantongi banyak nama untuk mendapatkan giliran bantuan sembako.
Penulis : Kontributor Banyumas, Fadlan Mukhtar Zain
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Aiptu Supono, Polisi yang Rutin Sisihkan Gaji untuk Warga Kurang Mampu"
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/aiptu-supono-membagikan-sembako-kepada-warga-kurang-mampu.jpg)