Arisan Bodong di Sumedang
Penyanyi Asal Sumedang Jadi Korban Arisan Bodong, Bos Arisan Tak Bisa Dihubungi, Ancam Lapor Polisi
Seorang penyanyi asal Tanjungsari, Sumedang, menjadi korban arisan bodong. Si Bos tak bisa dihubungi.
Penulis: Kiki Andriana | Editor: taufik ismail
Namun ternyata bukan hanya dia, puluhan orang lainnya pun mengalami hal yang sama, hilang kontak dengan bos arisan itu.
Sayangnya, Anggi tidak tahu di mana rumah M.
Dia selama ini bertransaksi arisan hanya via transfer dan komunikasi pun hanya secara online.
"Tapi menurut perbincangan di grup anggota arisan, konon rumah M ini di Nagreg, Kabupaten Bandung. Korban-korban lain juga kebanyakan warga Cicalengka, Nagreg. Mungkin cuman saya yang warga Tanjungsari," ucapya.
Dia menunggu itikad baik M untuk mengembalikan uang arisan miliknya.
Namun, jika M tak kunjung beritikad baik, dia bersama korban lainnya akan melapor secara resmi ke Polresta Bandung.
"Saya udah lama nunggu, tapi kan nunggu juga ngapain, toh mungkin M sudah tidak punya uang, dan tidak ada itikad baik, saya pribadi dan korban lainnya akan tempuh jalur hukum," kata dia.
Baca juga: Polda Jabar Telusuri Aliran Dana Arisan Bodong di Sumedang, Cari Tahu ke Mana Uang Rp 21 M Mengalir
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/anggi-reviana-putri.jpg)