Pangandaran Kini Level 3, Petugas Gencarkan Lagi Razia Protokol Kesehatan di Tempat Wisata
Razia dilakukan di sejumlah kawasan di Pangandaran pada hari Sabtu ini.
Penulis: Padna | Editor: taufik ismail
Laporan Kontributor Tribunjabar.id Pangandaran, Padna
TRIBUNJABAR.ID, PANGANDARAN - Pangandaran berada di PPKM Level 3.
Di akhir pekan ini, petugas gabungan melakukan razia masker terhadap pengendara yang memasuki kawasan objek wisata Pangandaran.
Selain di Bundaran Marlin Pangandaran, razia masker tersebut dilaksanakan di Pantai Barat dan Timur Pangandaran.
Tampak, petugas gabungan yang melibatkan TNI-Polri dan Satpol PP Kabupaten Pangandaran mengingatkan para pengendara dan wisatawan yang berada di kawasan objek wisata Pangandaran.
Petugas juga membagikan masker bagi pengendara dan wisatawan yang tidak memakai masker.
Kasat Pol PP Kabupaten Pangandaran, Dedih Rahmat mengatakan, razia masker masker ini sengaja dilaksanakan pada akhir pekan.
"Dan ini, akan terus dilaksanakan. Karena, kunjungan wisatawan kan banyak di akhir pekan, apalagi hari Seninnya juga libur. Makanya, kami gencar melakukan operasi tindakan pemakaian masker," ujarnya saat ditemui Tribunjabar.id di pos 4 Pantai Barat Pangandaran, Sabtu (25/2/2022) siang
Bukan hanya disiplin Prokes, karena kebetulan Kabupaten Pangandaran berada di level 3, ia bersama pihak kepolisian menggelar vaksinasi di lokasi objek wisata.
"Tindakan ini merupakan, salah satu upaya kami untuk menggenjot kembali agar turun ke level 1. Kami genjot vaksinasi dan disiplin prokes dalam penggunaan masker," kata Dedih.
Baca juga: Akhir Pekan, Objek Wisata di Pangandaran Sepi, Okupansi Hotel Juga Turun Signifikan
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/razia-masker-pangandaran-26-februari.jpg)