Liga Italia

Hasil dan Klasemen Liga Italia: AC Milan-Inter Milan Kompak Main Imbang, Napoli Siap Meraih Puncak

Dua tim sekota yang sedang bersaing ketat, AC Milan dan Inter Milan, sama-sama tersandung pada pekan ke-27 Serie A Liga Italia 2021-2022.

Editor: Hermawan Aksan
Kompas.com
Striker AC Milan asal Portugal, Rafael Leao, mencetak gol dan menjadi pemecah kebuntuan tim saat melawan Udinese dalam laga Liga Italia 2021-2022 di Stadion San Siro, Sabtu (26/2/2022) dini hari WIB. Laga berakhir 1-1. 

TRIBUNJABAR.ID - Dua tim sekota yang sedang bersaing ketat, AC Milan dan Inter Milan, sama-sama tersandung pada pekan ke-27 Serie A Liga Italia 2021-2022.

Liga Italia pada pekan ke-27 hanya menghadirkan satu poin masing-masing bagi kedua tim sekota tersebut.

AC Milan berlaga lebih dulu saat menyambut Udinese pada Sabtu (26/2/2022) dini hari WIB.

Gol Rafael Leao (29') membuat I Rossoneri unggul 1-0 pada babak pertama laga di di San Siro tersebut.

Baca juga: AC Milan Lagi-lagi Gagal Menang, Kali Ini Gara-gara Gol Kontroversial

Akan tetapi, tim asuhan Stefano Pioli itu gagal menambah gol dan justru malah kebobolan setelah turun minum.

Gol Destiny Udogie (66') menggagalkan kemenangan AC Milan di hadapan publik sendiri.

Hasil ini pun membuat AC Milan mencatatkan dua kali seri beruntun di Serie A.

Meski begitu, I Rossoneri masih bertengger di puncak klasemen Liga Italia.

Alessio Romagnoli cs sejauh ini telah mengumpulkan 57 poin dari 27 pertandingan.

Keberadaan AC Milan di puncak klasemen Liga Italia juga tak lepas dari hasil negatif yang diterima Inter Milan.

I Nerazzurri gagal memanfaatkan kans untuk menggusur sang tetangga karena ditahan Genoa 0-0.

Pasukan Simone Inzaghi sebetulnya begitu dominan sepanjang laga.

Akan tetapi, penyelesaian yang buruk membuat mereka gagal meraup poin penuh.

Berdasarkan statistik, Inter Milan mampu menciptakan 21 upaya ke arah gawang, tetapi hanya empat di antaranya yang tepat sasaran dan nihil gol.

Inter Milan pun gagal menang dalam empat laga beruntun Serie A.

Perinciannya, mereka imbang dua kali dan kalah dua kali.

I Nerazzurri setidaknya masih di peringkat kedua klasemen Liga Italia dan berjarak dua poin dari AC Milan.

AC Milan dan Inter yang kompak tersandung membuat persaingan scudetto atau perburuan gelar juara Liga Italia semakin memanas.

Napoli di tempat ketiga (54 poin) berpeluang besar ke puncak klasemen Liga Italia jika mengalahkan Lazio pada pekan ke-27.

Jika berhasil menang, poin Napoli akan sama dengan AC Milan, tetapi Il Partenopei unggul selisih gol.

Situasi di klasemen Liga Italia saat ini membuat Juventus, yang menempati peringkat keempat (47 poin), juga berpeluang meraih scudetto, setelah memulai musim 2021-2022 dengan buruk.

Pada pekan ke-27, Juventus bisa memangkas poin dari pada rival di atasnya jika menang atas Empoli.

Hasil Liga Italia, Sabtu (26/2/2022) dini hari WIB:

  • AC Milan vs Udinese 1-1 (Rafael Leao 29'/Destiny Udogie 66')
  • Genoa vs Inter Milan 0-0

Klasemen Liga Italia

No Klub D M S K -/+ P
1
Milan
27 17 6 4 24 57
2
Inter
26 16 7 3 33 55
3
Napoli
26 16 6 4 29 54
4
Juventus
26 13 8 5 15 47
5
Atalanta
25 12 8 5 16 44
Klasemen selengkapnya

Keterangan:

No: Peringkat

D: Dimainkan

M: Menang

S: Seri

K: Kalah

-/+: Selisih Gol

P: Poin

*Update terakhir Sabtu (26/02/2022) pukul 05:19 WIB

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Hasil dan Klasemen Liga Italia: AC Milan-Inter Tersandung, Persaingan Scudetto Memanas", Klik untuk baca: https://bola.kompas.com/read/2022/02/26/05212658/hasil-dan-klasemen-liga-italia-ac-milan-inter-tersandung-persaingan-scudetto.

Sumber: Kompas
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved