Kabar Seleb

Punya Adik Baru, Putri Delina Takjub dengan Baby Adzam, Sebut Sang Adik Bisa Nyanyi hingga Akting

Sering memperhatikan tingkah lucu baby Adzam, Putri Delina pun mengaku dibuat takjub, yakin sang adik baru kelak jadi penyanyi hingga jadi aktor

Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Hilda Rubiah
Youtube Sule Family
Putri Delina yakini adik barunya baby Adzam bisa menyanyi 

TRIBUNJABAR.ID - Kebahagian Sule dan Nathalie Holscher dikarunia anak juga dirasakan Putri Delina.

Nathalie Holscher melahirkan bayi laki-laki yang diberi nama Adzam Ardiansyah Sutista.

Sejak lahir, bayi Nathalie yang disapa baby Adzam itu mendapatkan perhatian dari anak-anak Sule, termasuk Putri Delina.

Gadis satu-satunya Sule itu bahkan kini lebih sering mengunjungi rumah sang ayah untuk bertemu adik barunya.

Sering memperhatikan tingkah lucu sang adik, Putri Delina pun mengaku dibuat takjub.

Baca juga: Setelah Melahirkan Baby Adzam, Nathalie Holscher Dimanjakan Sule, Perhatian Putri Delina Bikin Salut

Tak hanya itu, adik Rizky Febian itu juga meyakini sang adik, baby Adzam bisa menyanyi seperti kakak dan adik-adiknya yang lain.

Hal ini diungkapkan Putri Delina saat mengunjungi baby Adzam, seperti yang terlihat dalam video terbaru Sule Family, Minggu (26/12/2021).

Dalam video tersebut terlihat Putri Delina sedang berada di rumah Sule.

Kemudian ia dihampiri Ferdi yang ingin melihat baby Adzam.

Melihat Ferdi yang getol untuk mengok adik barunya, Putri pun tak mau kalah.

Sembari menengok baby Adzam, Putri pun sembari mengerjai Ferdi untuk balapan menemui sang adik.

Keduanya pun berebut siapa yang lebih dulu menemukan baby Adzam.

Melihat di kamar baby Adzam tak ada, ternyata bayi Nathalie sedang diurus ART karena mengompol.

Putri dan Ferdi langsung menghampirinya.

Melihat sang adik yang tak menangis ketika diurus, Putri Delina tampak takjub.

Ia mengaku sang adik adalah bayi terkeren karena sifat adiknya yang jarang menangis.

“Sumpah ini Dede Adzam terkeren sih nih bayi, orang tuh biasanya kalo bayi ee atau pipis nangis, ini nyaman,” ujar Putri Delina takjub, memuji adik barunya.

Selesai adiknya diurus sang ART, Putri Delina kembali menghampiri adiknya yang kembali tertidur.

Putri pun dengan gigih meminta baby Adzam agar bangun hingga membuatnya iri karena kerjaan adiknya yang terus tidur.

“Bangun atuh bangun,” tutur Putri Delina sembari gemas.

Tak sampai di sana, Putri mendadak mendapat pertanyaan dari kameramen soal pendapat Putri mengenai bakat baby Adzam kelak.

“Nanti kalau udah gede bakal bisa nyanyi gak teh, menurut teteh?,” tanya kameramen.

Baca juga: Gaya Keren Baby Adzam Pemotretan, Nathalie Holscher Gemas Lihat Bayi Kecilnya, Ditimang Rizky Febian

Secara spontan, Putri Delina menyebut bahwa adik barunya itu kelak bisa menyanyi.

“Iya bisa, aku yakin dia bisa nyanyi,” ujarnya.

Tak hanya menyanyi, Putri bahkan yakin adik barunya kelak punya bakat tak hanya menyanyi tapi juga akting.

Sembari bercanda, Putri mengaku adik barunya itu bercerita kepadanya.

Ia mengaku sudah menggendong baby Adzam selama sejam sembari mengobrol.

Putri menceritakan dirinya bertanya soal cita-cita baby Adzam jika sudah besar.

Baby Adzam menceritakan kepadanya bahwa sang adik ingin menjadi artis, penyanyi dan menjadi aktor.

“Kata aku teh gini, Dede nanti udah gede mau jadi apa?”

“Terus katanya dia senah bilang, mau jadi artis, jadi penyanyi sama aktor, katanya mau ngebanggain orangtua, katanya gitu,” ungkap Putri seolah menuturkan perkataan baby Adzam.

Simak video selengkapnya

Perlakuan Rizky Febian ke Baby Adzam

Penyanyi, Rizky Febian ikut bahagia atas kelahiran adik sambungnya, Adzam Ardiansyah Sutisna.

Anak Sule itu bahkan meluangkan waktunya ikut pemotretan dengan bayi Nathalie Holscher.

Dalam postingan Instastory Putri Delina, terlihat Rizky Febian berpose dengan adik-adiknya.

Baca juga: Foto Baby Adzam Pemotretan Bareng Rizky Febian, Bayi Nathalie Holscher Makin Lucu Menggemaskan

Si kecil Adzam juga ikut berpose dengan keempat kakak sambungnya.

Ada pula pose saat sang bayi digendong Rizky dalam momen pemotreran tersebut.

Adzam Ardiansyah Sutisna pemotretan dengan Nathalie Holscher dan Sule, serta Rizky Febian sekaligus Putri Delina, Ferdi, dan Rizwan.
Adzam Ardiansyah Sutisna pemotretan dengan Nathalie Holscher dan Sule, serta Rizky Febian sekaligus Putri Delina, Ferdi, dan Rizwan. (Instagram/nathalieholscher)

Momen lain yang tidak kalah mengharukan adalah hadiah tak terduga yang diberikan putra sulung Sule.

Pada umumnya, hadiah untuk bayi yang baru lahir adalah barang-barang berupa fashion item, mainan, atau barang lain yang fungsional untuk kebutuhan bayi.

Namun, kakak pertama dari Ferdi dan Rizwan ini justru memberikan hadiah yang tidak tertebak.

Dalam video Instastory, Nathalie Holscher membagikan video yang mencuri perhatian pada Sabtu (25/12/2021).

Pada video itu, ia menyorot bayi kecilnya yang tertidur pulas. Kemudian, ia menggerakkan kameranya ke samping.

Ada sebuah gambar berupa karya seni yang melukiskan wajah baby Adzam.

Karya indah itu tampaknya hadiah istimewa pemberian Rizky Febian.

"Terimakasih Aa dan temannya @rizkyfbian," tulis Nathalie Holscher.

Hadiah Rizky Febian buat adik sambungnya, Adzam.
Hadiah Rizky Febian buat adik sambungnya, Adzam. (Instagram/nathalieholscher)
Saat Rizky Febian Pertama Kali Gendong Baby Adzam

Momen bayi Nathalie Holscher, Adzam Ardiansyah Sutisna digendong Rizky Febian menarik perhatian.

Momen manis ini terekam kamera ketika Oma Hetty menjenguk cucunya yang baru melahirkan anak.

Dalam vlog di Youtube Sule Family, terlihat kakak Putri Delina bersama adik-adiknya memang berada di rumah sakit.

Baca juga: Rizky Febian Ketiduran di Kasur Lantai, dengan Adik-adik Jaga Bayi Nathalie Holscher, Sule Terharu

Rizky Febian tersorot kamera ketika menyapa Oma Hetty yang sibuk foto-foto dengan baby Adzam.

Putra sulung Sule pun ikut berpose bersama omanya Nathalie yang menimang bayi.

Setelah Oma Hetty puas foto-foto dan mengajak interaksi cicitnya, baby Adzam pun digendong oleh Sule.

Rizky pun tampak tersenyum melihat adik bayinya yang lucu dan menggemaskan.

Kemudian, suami Nathalie menyerahkan anak bungsunya kepada putra sulungnya.

Rizky Febian menyambut dan asyik menggendong adik bayinya yang lucu.

Saat digendong Rizky, bayi kecil itu membukakan mata dan tiba-tiba tersenyum.

Rizky Febian gendong bayi Nathalie Holscher saat Oma Hetty datang menjenguk istri Sule.
Rizky Febian gendong bayi Nathalie Holscher saat Oma Hetty datang menjenguk istri Sule. (Youtube/Sule Family)

"Sama A Iky senyum," kata Sule bersemangat.

Komedian kondang itu tampak senang karena bayi kecilnya nyaman digendong Rizky Febian.

Kemudian, Nathalie Holscher pun menanggapi, ia menyebut dagu anaknya mirip dengan putra sulung suaminya.

"Dagunya sama," katanya.

Sule menimpali pernyataan istrinya. Ia menyebut, bayinya mirip dengan Rizky Febian.

"Mirip, kayak A Iky dulu," katanya.

Dalam video itu, Nathalie masih duduk di tempat tidur setelah melahirkan melalui operasi caesar.

Pihak keluarga pun berdatangan, termasuk ibu Sule yang turut menjaga Nathalie Holscher.

Pada vlog itu juga terekam momen yang mencuri perhatian ketika emak Sule disapa Oma Hetty.

Oma Hetty dua kali menyapa ibu Sule. Pertama, saat pertama kali tiba di kamar perawatan.
Kedua, ketika menghampiri sambil menyalami mertua Nathalie.

"Punten Emak, pangestu ya," kata Oma Hetty.

Baca juga: Digendong Rizky Febian, Bayi Nathalie Holscher Senyum, Sikap Oma Hetty ke Emak Sule Curi Perhatian

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved