Rumah Habis Terbakar di Cianjur, Keluarga Korban Menangis Histeris, Diduga Api Merambat dari Tungku
Tangisan histeris dan ucapan istigfar terdengar saat api membakar dan meratakan sebuah rumah di Kampung Pasirluyu Cianjur.
Penulis: Ferri Amiril Mukminin | Editor: Seli Andina Miranti
Laporan Wartawan TribunJabar.id, Ferri Amiril Mukminin
TRIBUNJABAR.ID, CIANJUR - Tangisan histeris dan ucapan istigfar terdengar saat api membakar dan meratakan sebuah rumah di Kampung Pasirluyu RT 04/03, Desa Kutawaringin, Kecamatan Mande, Kabupaten Cianjur, Selasa (21/9/2021) sekitar pukul 21.30 WIB.
Rumah yang belakangan diketahui milik Junaedi (66) rata dengan tanah dan tinggal puing. Tak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut namun kerugian ditaksir mencapai Rp 40 juta.
Kepala Desa Kutawaringin, Heri Juhaeri, mengatakan, kejadian berawal saat pemilik rumah merebus singkong menjelang malam di bagian dapur yang masih menggunakan tungku dan bahan bakar kayu.
Baca juga: Kebakaran di Kawasan Padat Penduduk di Kebonwaru Kota Bandung, 10 Rumah Warga Hangus
Diduga Junaedi lupa mengontrol bagian dapur hingga api merembet ke bagian tiang-tiang rumah.
"Sekeluarga Junaedi menyelamatkan diri keluar rumah saat api mulai merembet ke semua bagian rumah," ujar Heri melalui sambungan telepon, Rabu (22/9/2021).
Heri mengatakan, pihaknya sudah mengajukan bantuan kepada pemerintah setempat dan kecamatan agar keluarga Junaedi yang menjadi korban kebakaran mendapatkan bantuan.
"Keluarga yang rumahnya rata tanah membutuhkan bantuan, semua barangnya habis, saya sudah melayangkan surat untuk mengajukan bantuan," ujar Heri.
Baca juga: Kebakaran di Subang, Sebuah Rumah Terbakar Selepas Tengah Malam, Ini Dugaan Penyebabnya
Heri mengatakan, bantuan yang diperlukan keluarga korban yakni sembako, pakaian, dan dana untuk pembangunan rumah.
"Semoga segera dapat bantuan, kami di sini membantu semampunya saja," kata Heri