Persib Bandung

Empat Catatan Menarik Usai Persib Menang Atas Persita, Lini Tengah On Fire & Rekor Tak Kalah Terjaga

Ini empat catatan menarik dari kemenangan Persib Bandung atas Persita tadi malam.

Penulis: taufik ismail | Editor: taufik ismail
Tribun Jabar/Deni Denaswara
Mohammed Rashid menggendong Beckham Putra saat melakukan selebrasi gol keduanya di laga Persib Bandung melawan Persita Tangerang. 

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Persib Bandung meraih kemenangan saat dijamu Persita Tangerang.

Dalam laga yang digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Maung Bandung menang 2-1.

Hasil ini membuat Persib Bandung kini ada di posisi dua klasemen Liga 1.

Persib ada di bawah Bali United meski punya selisih gol dan nilai yang sama.

Ada beberapa catatan menarik dari laga tersebut.

1. Rashid Pemain yang Cetak Brace Pertama untuk Persib di Musim Ini

Kemenangan Persib Bandung ditentukan oleh dua gol Mohammed Rashid.

Ia mencetak gol dengan tendangan kaki kanan dan kaki kirinya.

Brace yang dicetak Rashid malam tadi merupakan brace pertama yang dibuat pemain Persib Bandung di musim ini.

Musim lalu Wander Luiz melakukannya saat berjumpa Persela Lamongan.

Duet gelandang Persib Bandung Marc Klok dan Mohammed Rashid.
Duet gelandang Persib Bandung Marc Klok dan Mohammed Rashid. (Kompas.com/Suci Rahayu)

2. Lini Tengah On Fire

Lini tengah Persib Bandung tengah on fire.

Dari dua laga, Persib Bandung telah mencetak tiga gol.

Dan semua gol dicetak oleh pemain tengah.

Dua oleh Rashid dan satu lagi oleh Marc Klok di laga pertama melawan Barito Putera.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved