Breaking News

Wagub Sebut Tak Semua Warga Jabar Dapat Bekerja di PLTB Ciemas Sukabumi, Begini Alasannya

Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meninjau lokasi rencana Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi

Penulis: M RIZAL JALALUDIN | Editor: Darajat Arianto
TRIBUNJABAR.ID/M RIZAL JALALUDIN
Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum (tengah) meninjau lokasi rencana Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Rabu (8/9/2021). 

Laporan Kontributor Tribunjabar.id Kabupaten Sukabumi M Rizal Jalaludin

TRIBUNJABAR.ID, SUKABUMI - Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meninjau lokasi rencana Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) di Kecamatan Ciemas, Kabupaten Sukabumi, Rabu (8/9/2021).

Uu mengatakan, terdapat berbagai manfaat yang akan dirasakan masyarakat, diantaranya sektor ekonomi hingga wisata. Namun, Uu mengatakan, tidak semua warga Jabar bisa bekerja di PLTB ini.

"Manfaat yang dihasilkan yang pertama jelas Jawa Barat memiliki sumber listrik, bisa mungkin membantu masyarakat yang lain khususnya di tingkat nasional kemana pun listrik ini dialirkan. Kemudian juga manfaatnya adalah tenaga kerja sekitar 300 orang nanti kalau sudah pelaksanaan operasional," kata Uu.

"Insya Allah sudah berkomitmen ini akan mayoritas masyarakat Jawa Barat diawali dengan pendidikan, karena kami yakin tidak semua masyarakat Jawa Barat bisa bekerja keilmuan, disiplin ilmunya tidak semuanya bisa, tapi ada MoU untuk diadakan pendidikan," jelasnya.

Menurutnya, dari 1.000 orang, masyarakat Jawa Barat hanya kebagian beberapa persen saja yang bisa bekerja di PLTB dengan daya listrik 150 megawatt tersebut.

"Kemudian disaat pembangunan ini juga ada komitmen mayoritas akan dilaksanakan hal-hal tertentu oleh masyarakat di Jawa Barat ini sekitar 1.000 orang, ya kita kebagian beberapa persennya dari 1.000 orang," ucapnya. (*) 

Baca juga: Pembangkit Listrik Tenaga Bayu Dekat Ciletuh, Pak Uu Yakin Potensinya dan Bakal Rekrut 1.000 Pekerja

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved