Gelombang Tinggi di Pantai Istiqomah Sukabumi, Warga Justru Berburu Emas, Ada yang Dapat Cincin Emas
Saat terjadi gelombang tinggi di pesisir Pantai Istiqomah, warga sengaja datang untuk mencari emas dan sejumlah barang berharga yang terbawa arus.
Penulis: M RIZAL JALALUDIN | Editor: Seli Andina Miranti
Laporan Wartawan Tribunjabar.id M Rizal Jalaludin
TRIBUNJABAR.ID, SUKABUMI - Saat terjadi gelombang tinggi di pesisir Pantai Istiqomah, Desa Citepus, Kecamatan Palabuhanratu, Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, Kamis (12/8/2021).
Warga sengaja datang untuk mencari emas dan sejumlah barang berharga yang terbawa arus.
Salah seorang warga, Boeng (50) mengaku mendapatkan dua cincin emas dan sejumlah uang koin.
Ia mengatakan, cincin emas itu didapat biasanya berasal dari wisatawan yang cincinnya hilang saat mandi di pantai.
"Cari emas dapat dua cincin, duit juga, duit koin ada, wisatawan yang lagi mandi ilang (cincinnya)," ujarnya.
Menurutnya, ketika ada air pasti ada berkah, sehingga dirinya sengaja datang untuk mencari emas saat gelombang tinggi terjadi.
Baca juga: Gelombang Tinggi 7 Meter Terjang Pantai Selatan Sukabumi, Masyarakat Diminta Waspada
"Ada air pasti ada berkah," ucapnya.
Diberitakan sebelumnya, gelombang tinggi ini merusak sejumlah bale di pesisir pantai dan pondas pos Balawista juga rusak.*
Baca juga: Gelombang Tinggi Landa Pantai Pangandaran, Nelayan Memilih Berhenti Melaut