Sinopsis Preman Pensiun 5 10 Mei, Murad Ambil Alih Lagi Pasar, Bang Edi Bilang Begini Soal Terminal
Preman Pensiun 5 episode Senin 10 Mei 2021 akan semakin seru. Kali ini, ceritanya masih akan berfokus pada perebutan pasar dan terminal.
Penulis: Yongky Yulius | Editor: Yongky Yulius
Ia terlihat akan menghabisi anak buah Bang Edi.
"Yang enam, sudah saya beresin. Tinggal kalian berdua," ujarnya.
Episode Sebelumnya
Sebelumnya, Murad tidak terima keponakannya, Taslim dikeroyok kelompok Reno.
Taslim yang sedang berjaga di pasar diserang anak buah Bang Edi.
Kang Murad yang sebenarnya sudah pensiun dari dunia preman turun tangan.
Ia tidak mau pengeroyok Taslim tidak mendapat balasan.
Tidak main-main, Kang Murad akan menghabisi anak buah Edi.
Murad mendatangi pabrik kicimpring Kang Mus.
Ia bertemu dengan Cecep dan Ujang.
Ketika bertemu Kang Murad tidak bisa menyembunyikan kerinduannya dengan Kang Pipit.
Saat berpergian, Kang Murad selalu tandem dengan Kang Pipit.
Kang Pipit mengisi jok belakang motor Murad.
Namun, setelah Kang Pipit meninggal, Kang Murad berpergian sendirian.
Kepada Cecep dan Ujang, Kang Murad mengatakan rindu Kang Pipit.