Kabar Seleb
Lesti Bertamu di Rumah Sule dan Nathalie Holscher, Reaksi Rizwan Enggan Foto Bikin Heran, Segan?
Baru-baru ini, Lesti datang bertamu ke rumah Sule dan Nathalie Holscher. Sule begitu antusias bahkan memberitahu Rizwan, tapi Sule heran reaksi anakny
Penulis: Hilda Rubiah | Editor: Fidya Alifa Puspafirdausi
TRIBUNJABAR.ID - Baru-baru ini, Lesti datang bertamu ke rumah Sule dan Nathalie Holscher.
Kedatangan Lesti menjadi tamu itu ternyata disambut gembira oleh Sule.
Padahal Lesti sudah beberapa kali bertamu ke rumah suami Nathalie Holscher tersebut.
Saat membagikan videonya kedatangan tamu, Sule terlihat antusias.
Baca juga: Kisruh Harta Warisan Lina Berujung, Akhirnya Teddy akan Tampil Meminta Maaf kepada Keluarga Sule
Ia bahkan memberitahu Rizwan, anak ketiganya bahwa rumahnya kedatangan banyak tamu.
Sule mengabarkan satu di antara tamu itu adalah Lesti Kejora.
Sule bahkan menanyakannya apakah Rizwan ingin berfoto dengan Lesti.
“Njan, njan, ada Lesti sama Rizky Billar, mau foto gak?,” tanya Sule.
Mendengar pertanyaan itu, jawaban Rizwan tak terduga.
Dengan reaksi Rizwan tampak cuek dan menjawab dirinya enggan berfoto dengan Lesti.
Saat ditanya alasan kenapa ia tak ingin bertemu Lesti, Rizwan hanya menjawab tak mengapa.
“Enggak ah, gak kenapa-napa,” ujar Rizwan.
Mendengar reaksi anak ketiganya, Sule langsung tertawa kecil.
Melihat reaksi Rizwan yang biasa saja, kemudian Sule langsung mengabarkan ada tamu lainnya.
Satu persatu Sule menanyakan Rizwan apakah tamu tersebut sudah ia perkenalkan atau belum.