Superball
Alex Ferguson Pernah Alami Pendarahan Otak dan Nyaris Kehilangan Ingatan
Pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, pernah mengalami pendarahan otak, yang membuatnya ketakutan.
TRIBUNJABAR.ID - Pelatih legendaris Manchester United, Sir Alex Ferguson, pernah mengalami pendarahan otak, yang membuatnya ketakutan.
Tahun 2018 menjadi salah satu momen kelam dalam hidup Sir Alex Ferguson.
Pada tahun itu dia mengalami pendarahan otak.
Baca juga: Hasil Lengkap Liga Eropa, Manchester United dan Tottenham Hotspur Menang, AC Milan Ditahan Imbang
Baca juga: Manchester City Lajunya Semakin Sulit Dijegal dan Terkejar Manchester United, Liverpool, dan Chelsea
Alex Ferguson mengakui, penyakit itu sempat membuatnya khawatir bakal kehilangan ingatan.
"Hilang ingatan adalah ketakutan terbesar saat saya menderita pendarahan otak," ujar Ferguson dalam film dokumenternya yang akan rilis pada Mei 2021, seperti dikutip BolaSport.com dari Daily Star.
"Dalam pembuatan film ini, saya bisa melihat kembali momen-momen terpenting dalam hidup saya," tutur pria asal Skotlandia itu.
Salah satu kenangan indah dalam hidup Alex Ferguson adalah ketika menakhodai Manchester United.
Ferguson mengabdikan dirinya untuk Setan Merah selama rentang waktu 1986-2013.

Selama 27 tahun menguasai kursi pelatih di Old Trafford, dia berjasa menghadirkan total 38 trofi.
Pencapaian tersebut menjadikan Ferguson sebagai pelatih tersukses dalam sejarah United.
Jelang Derby Della Madonnina Lawan Inter Milan, AC Milan Dianggap Kurang Nakal dan Pengalaman |
![]() |
---|
Jamie Carragher: Liverpool Tempat yang Cocok bagi Kylian Mbappe untuk Jadi Batu Loncatan |
![]() |
---|
Georginio Wijnaldum Khawatir RB Leipzig Mengulang Kemenangan Liverpool atas Barcelona |
![]() |
---|
Real Sociedad vs Man United - Solskjaer: Kami Pantas Menang tapi Mungkin Tidak 4 Gol |
![]() |
---|
Red Star vs AC Milan 2-2, Stefano Pioli Kecewa tapi Bersyukur, Ini Alasannya |
![]() |
---|