Pemkab Garut Cari Lokasi Aman, Siapkan Rp 8 Miliar untuk Relokasi Korban Tanah Longsor
Pemerintah Kabupaten Garut berencana menyiapkan anggaran sebesar Rp 8 miliar untuk penanganan longsor di Kampung Cipager, Desa Karyamukti.
Laporan Kontributor Tribunjabar.id Garut, Sidqi Al Ghifari
TRIBUNJABAR.ID, GARUT - Pemerintah Kabupaten Garut berencana menyiapkan anggaran sebesar Rp 8 miliar untuk penanganan longsor di Kampung Cipager, Desa Karyamukti, Kecamatan Cilawu, Kabupaten Garut.
"Bantuan itu disiapkan untuk merelokasi tempat tinggal korban ke tempat yang lebih aman,” kata Bupati Garut, Rudy Gunawan, Selasa (16/02/2021).
Anggaran tersebut akan disalurkan setelah menunggu hasil kajian dan laporan di lapangan.
Dari laporan tersebut akan diketahui berapa jumlah rumah yang harus di relokasi.
"Kami juga telah mengirimkan surat ke Badan Meteorologi untuk melakukan pemetaan, pematokan daerah merah, untuk nantinya akan kita lakukan evakuasi di daerah merah dan dilakukan bedol desa," katanya.
Baca juga: Daftar Harta yang Harus Dikembalikan Teddy Pardiyana Jika Ingin Rizky Febian Berikan Rp 500 Juta
Baca juga: Kapal Nelayan di Pangandaran Hilang Kontak dari Kemarin, Berisi Dua Orang, Sedang Disisir
Menurut Rudy, tidak mudah memindahkan permukiman warga, harus ada kesepakatan bersama semua pihak.
Sambil menunggu kajian dan laporan bencana, Pemkab Garut hari ini tengah mencari kawasan yang aman untuk relokasi.
"Kami juga ingin melakukan langkah cepat seperti rumah yang kita bangun di Talegong," kata Rudy.
Baca juga: Rachel Vennya Resmi Menjanda Mulai Hari Ini, Siapa yang Mendapat Hak Asuh Anak?
Pantauan TribunJabar.id di lokasi bencana, ada empat tempat pengungsian untuk menampung warga yang terimbas, yakni SD Karyamekar, Aula Desa Jayamekar, Kantor ADB, dan Madrasah Nurul Iman. (*)
penanganan tanah longsor di Garut
tanah longsor di Garut
tanah longsor
Kabupaten Garut
TribunJabar.id
Video Bocoran Ikatan Cinta Malam Ini 3 Maret, Andin Bilang ke Al Mau ke Bandung karena Urusan Ini |
![]() |
---|
Kabar Baik Buat Bobotoh, Pemain Andalan Persib Ini Resmi Perpanjang Kontrak |
![]() |
---|
Pemain Incaran Persib Terungkap, Robert Alberts Sebut Satu Nama, Bilang Si Pemain Juga Ingin Gabung |
![]() |
---|
Rina Gunawan Meninggal, Ini Postingan Terakhir Istri Teddy Syah Itu di Medsos, Banjir Ucapan Duka |
![]() |
---|
Bupati Cantik Ini Masuk Bursa Calon Gubernur Jabar, Gantikan Ridwan Kamil, Ini Komentar Sang Bupati |
![]() |
---|