Dua Pemain Liga Jepang Siap Perkuat Timnas Indonesia, Pernah Bela Mantan Tim Irfan Bachdim
Dua Pemain Liga Jepang Siap Perkuat Timnas Indonesia jika dinggil PSSI, Pernah Bela Mantan Tim Irfan Bachdim
Riki Matsuda berposisi sebagai striker, sedangkan kembarannya Riku merupakan bek kanan.
Bila keduanya bergabung timnas Indonesia, maka keduanya bisa disamakan seperti Bagas dan Bagus Kahfi ketika membela timnas U-16 Indonesia.
• Semifinal Coppa Italia, Cristiano Ronaldo dan 9 Pemain Juventus Berpotensi Absen di Final
Satu lagi pemain yang dikabarkan siap membela timnas Indonesia adalah Ryu Nugraha.
Kiper setinggi 183 cm itu menjadi pemain pinjaman dari AC Nagano Perceiro yang kini membela Fukui United (kasta kelima Liga Jepang).
Beberapa waktu lalu, Ryu Nugraha baru saja memperpanjang masa abdinya di Fukui United setahun lagi.
Hal ini diketahui dari update laman transfermarkt yang memberikan keterangan jika Ryu akan dipinjam lagi oleh Fukui United hingga 31 Januari 2022.
Sebelumnya, Ryu Nugraha dipinjamkan ke Fukui United dari klub J3 League (kasta ketiga Liga Jepang), AC Nagano Parceiro sejak Februari 2020.
• Pilih Sesuai Kebutuhan Nutrisi dan Pola Diet, Ini 6 Jenis Susu yang Bisa Kamu Coba
Perlu diketahui, Fukui United adalah tim yang berkompetisi di Hokushin'etsu Football League, atau setara dengan kompetisi kasta kelima di Jepang.
Meski demikian, Fukui United menjadi klub yang sering keluar sebagai juara di kompetisi Hokushin'etsu Football League.
Ryu Nugraha dikabarkan menggunakan paspor Indonesia saat didaftarkan AC Nagano Perceiro dan Fukui United.
Hal ini membuatnya masih memiliki peluang untuk bisa membela timnas Indonesia.