Persib Bandung
Ini Pekerjaan Rumah Robert Alberts Usai Lihat Persib Ditahan Imbang Tira Persikabo
Robert Alberts melihat pemainnya tampil oke selama 70 menit. Setelah itu?
Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha | Editor: taufik ismail
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Ujian pertama Persib Bandung sebelum tampil di Liga 1 2020 telah dilalui.
Meski gagal memenangkan pertandingan, Pelatih Persib, Robert Alberts, cukup puas dengan apa yang ditampilkan anak asuhnya saat menghadapi Tira Persikabo kemarin.
Skor 0-0 menjadi hasil akhir bagi kedua kesebelasan kemarin.
Pelatih Persib, Robert Alberts, menilai dari pertandingan bahwa para pemainnya sudah sanggup bermain baik hingga menit ke 70.
"Untuk saat ini tim sudah bisa bermain dengan baik hingga 70 menit. Kami mulai kehilangan kendali dalam kerja sama, tetapi itu juga karena kami memainkan beberapa pemain muda," ujar Robert Alberts setelah pertandingan.
Robert menambahkan, kekuatan timnya memang belum bisa diukur pada laga sore hari kemarin.
Sebab dia masih mencampur antara pemain inti dan cadangan serta mengombinasikannya dengan beberapa penggawa muda.
"Dan ini juga ada banyak pemain yang bukan tim inti jika dibandingkan dengan pertandingan sebelumnya jadi ini susunan pemain yang dicampur," katanya.
Titik lemah timnya pun dikatakan Robert sudah mulai terbuka berkat pertandingan uji coba ini.
Satu di antaranya adalah kondisi fisik Wander Luiz dkk yang kedodoran pada akhir laga.
"Tapi yang menjadi fokus analisa saya adalah stamina dan juga jarak yang ditempuh pemain di pertandingan ini baik di babak pertama maupun kedua karena ada jarak tertentu yang seharusnya bisa dicapai untuk menjadi tim papan atas dan itu yang akan kami analisa," katanya.
• Merasakan Lagi Pertandingan di Tengah Pandemi Corona, Ini Perasaan Kapten Persib Supardi Nasir
• Imbang Lawan Tira Persikabo, Robert Alberts Ungkap Kelemahan Persib Jelang Liga 1
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/persib-bandung-telah-menyelesaikan-program-latihan.jpg)