Gramedia Cirebon Hadirkan Layanan Pesan Antar dan Promo Diskon 40 Persen

Gramedia Cirebon menghadirkan program menarik untuk para pelanggan setianya.Di antaranya, layanan

Penulis: Ahmad Imam Baehaqi | Editor: Ichsan
tribunjabar/ahmad imam baehaqi
Gramedia Cirebon Hadirkan Layanan Pesan Antar dan Promo Diskon 40 Persen 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - Gramedia Cirebon menghadirkan program menarik untuk para pelanggan setianya.

Di antaranya, layanan pesan antar dan diskon spesial untuk pembelian buku dari penerbit Kompas Gramedia.

Store Assistant Manager Gramedia Cirebon, R Kussudiyanto, mengatakan, program itu berlaku di Gramedia Cipto Cirebon dan Gramedia Grage Mall Cirebon.

Menurut dia, dalam layanan pesan antar itu masyarakat cukup menghubungi customer service Gramedia Cirebon.

3 Kerugian Persib Bandung jika Tak Kunjung Menggelar Latihan Bersama

"Masyarakat bisa memesan buku melalui customer service kemudian melakukan pembayaran," ujar R Kussudiyanto kepada Tribuncirebon.com, Senin (20/7/2020).

Ia mengatakan, nantinya buku tersebut akan diantar sampai ke rumah pemesan.

Pengiriman buku tersebut akan menggunakan jasa ojek online ataupun jasa ekspedisi.

Adapun pemesanan buku di Gramesia Cipto Cirebon dapat menghubungi telepon 0231 8338500, WhatsApp 085321851047, email gramediaciptocrb@gmail.com, akun Instagram @gramedia_Ciptocirebon, dan Linktree https://linktr.ee/Gramediaciptocrb.

Sementara pemesanan buku di Gramedia Grage Mall Cirebon bisa menghubungi telepon 0231 222882, WhatsApp 089618820866, akun Instagram @gramedia_gragemallcirebon, dan Linktree linktr.ee/gramediagragemall.

Kussudiyanto menjelaskan, layanan Pesan, Bayar, Kami Antar, itu dapat menjadi solusi bagi masyarakat yang ingin membeli buku tanpa harus keluar rumah.

"Berbagai macam koleksi buku yang masuk dalam promo diskon 40 persen," kata R Kussudiyanto.

TERUNGKAP, Begini Motif Ayah Tiri Bunuh Bocah dengan Memasukkannya ke Dalam Toren

Ia mengatakan, diskon itu berlaku untuk buku dari penerbit Gramedia Pustaka Utama, Elex Media Komputindo, Grasindo, Bhuana Ilmu Populer, Kepustakaan Populer Gramedia, dan M&C.

Promo diskon 40 persen tersebut berlaku mulai 17 Juli sampai 31 Agustus 2020.

Menurut Kussudiyanto, membaca buku merupakan salah satu kegiatan yang aman dilakukan di masa pandemi Covid-19 seperti sekarang.

"Program ini dapat dimanfaatkan masyarakat untuk menambah koleksi buku bacaannya selama di rumah saja," ujar R Kussudiyanto.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved