Persib Bandung
Jebol Gawang PSS Sleman, Wander Luiz Lampaui Cataran Ezechiel Bersama Persib Bandung
Bobotoh tampaknya telah menemukan pengganti sepadan bahkan lebih berpeluang lebih baik Ezechiel N Douassel di Persib Bandung.
TRIBUNJABAR.ID- Striker anyar Persib Bandung, Wander Luiz, telah melampaui rekor apik Ezechiel N Douassel ketika berkostum Maung Bandung pada musim 2018.
Bobotoh tampaknya telah menemukan pengganti sepadan bahkan lebih berpeluang lebih baik Ezechiel N Douassel di Persib Bandung.
Sosok striker anyar asal Brasil, Wander Luiz, menjadi bomber baru yang bisa diandalkan oleh Persib Bandung di lini depan.
Bahkan, Wander Luiz bisa dikatakan mampu melampaui ketajaman Ezechiel N Douassel ketika masih berseragam Persib Bandung.
Hal itu terbukti dari penampilan apik Luiz yang selalu mencetak gol untuk Persib Bandung di tiga pekan pertama Liga 1 2020.

Luiz berhasil mencetak dua gol ke gawang Persela Lamongan di pekan pertama, satu gol penalti ke gawang Arema FC, serta satu tandukan yang menjebol gawang PSS Sleman.
Torehan empat gol itu juga menjadikan Wander Luiz sebagai top scorer sementara Liga 1 2020.
• Zulham Zamrun Komentari Debutnya Bersama Persib Bandung dan Penundaan Liga 1 2020
• Robert Alberts Belum Bisa Menilai Zulham Zamrun, Mainnya Baru 5 Menit Nanti Jika Main 90 Menit
Di sisi lain, Ezechiel N Douassel malah belum bisa menunjukkan keganasannya bersama klub barunya, Bhayangkara FC, di musim 2020.
Pemain timnas Chad tersebut baru mencetak satu gol dan satu assist dari tiga penampilannya bersama The Guardian.
Penampilan Wander Luiz yang selalu mencetak gol di tiga laga beruntun juga melampaui rekor apik yang pernah dicatatkan Ezechiel N Douassel pada musim 2018.
Pemain yang Dinanti Bobotoh Persib Akhirnya Datang, Sudah Ikut Latihan, Tak Main Saat di Sleman |
![]() |
---|
Posisinya di Persib Terancam Bayu M Fiqri dan Henhen Herdiana, Ini Kata Supardi Nasir |
![]() |
---|
Supardi Nasir Bicara Musuh Persib Bandung di Perempatfinal Piala Menpora, Bakal Sulit Dikalahkan |
![]() |
---|
Ezra Walian Puji Calon Lawan Persib di Babak Delapan Besar Piala Menpora, Malam Ini Ada Kepastian |
![]() |
---|
Pemain Baru Persib Farshad Noor Fokus Kembalikan Kondisi Fisik, ''Saya Sempat Sulit Bernapas'' |
![]() |
---|