Persib Bandung
Selain Wander Luiz-Geoffrey Castillion, Pemain Persib Bandung Ini Juga Tuai Pujian, Siapa Dia?
Penyerang Brasil ini menyumbang dua gol dan satu assist di debutnya untuk Persib Bandung.
Sebenarnya Persib Bandung bisa menambah keunggulan di injury time babak kedua.
Frets Butuan hampir berhasil mengecoh Reky Rahayu, tetapi tangan kiper Persela Lamongan itu masih bisa menepis bola yang hampir ditendang Frets ke gawang.
Skor 3-0 bertahan hingga peluit akhir dibunyikan.
Pelatih Puji Pemain Persela Lamongan
Persib Bandung berhasil memetik poin penuh di laga pertama Liga 1 2020, melawan Persela Lamongan.
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Si Jalak Harupat Minggu (1/3/2020) malam, Persib Bandung menang tiga gol tanpa balas.
Dari ketiga gol Persib Bandung, dua gol dicetak oleh penyerang Persib Bandung Wander Luiz dan satu gol melalui Geoffrey Castillion.
• Kalah Telak 3-0, Pelatih Persela Akui Kemampuan Individu Persib Bandung Lebih Baik
Gol pertama diciptakan striker anyar Persib Bandung, Geoffrey Castillion di menit 38.
Gol berawal dai pergerakan Wander Luiz yang dijaga ketat pemain belakang Persela Lamongan.
Bola liar mengarah kepada Geoffrey Castillion yang berada dekat Wander Luiz.
Kemudian, tanpa ragu pemain asal Belanda itu menendang bola ke arah gawang dan tak dapat ditahan kiper Persela Lamongan, Reky Rahayu.

Skor 1-0 bertahan hingga turun minum.
Gol pertama Wander Luiz pada menit ke-54, berawal dari kerjasama tim antara Kim Jeffrey Kurniawan yang memberi umpan ke Geoffrey Castillion.
Pemain asal Belanda itu kemudian memberikan umpan ke Wander Luiz. Setelah membalikkan badan dan mengecoh pemain belakang Persela Lamongan, ia melesatkan bola ke pojok kanan gawang Persela Lamongan.
Gol kedua dari Wander Luiz, berawal dari soloran Frets Butuan dari sisi kanan yang baru menggantikan Febri Hariyadi.