VIDEO-Polres Majalengka Tangkap Pelaku Penghinaan Terhadap TNI-Polri Melalui FB
KEPOLISIAN Resor (Polres) Majalengka berhasil mengungkap pelaku yang menghina instansi Tentara Nasional Indonesia...
TRIBUNJABAR.ID, MAJALENGKA - Kepolisian Resor (Polres) Majalengka berhasil mengungkap pelaku yang menghina instansi Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Kepolisian Republik Indonesia (Polri).
Penghinaan itu ia sampaikan melalui akun media sosial Facebook pribadi pelaku dengan melontarkan kata-kata penghinaan.
Tak hanya itu, pelaku juga telah menghina Menteri Pertahanan RI, Prabowo Subianto juga melalui status media sosialnya.
"Pelaku berinisial KI (40) sudah ditetapkan sebagai tersangka setelah ditangkap Tim Intel Kodim 0617 Majalengka beberapa waktu lalu usai menghina TNI-Polri hingga Menteri Pertahanan RI lewat media sosial Facebook," ujar Kapolres Majalengka, AKBP Mariyono dalam konferensi persnya, Kamis (30/1/2020).
Dirinya menjelaskan, kejadian bermula saat pelaku mengunggah sebuah status di media sosial Facebook berupa hinaan menggunakan kata kasar untuk instansi TNI dan Polri, pada 30 November 2019.
Postingan itu diketahui oleh tim Intel Kodim yang menemukan adanya postingan negatif yang diunggah oleh akun Facebook atas nama Kurnadi.
"Tim Intel Kodim kemudian menelusuri rumah KI yang tertera di laman Facebooknya dan akhirnya menemukan rumah yang bersangkutan di Blok Tengah, RT 002/002, Desa Pancasuji, Kecamatan Sumberjaya, Majalengka," ucapnya.
Kapolres menambahkan, pada Jumat (21/1/2020) pukul 21.50 WIB, pelaku langsung diamankan oleh Koramil 1711 Sumberjaya.
Dan pada pukul 22.35 WIB langsung digelandang ke Makodim 0617 Majalengka.
"Saat diinterogasi oleh Dandim langsung, KI mengakui mengunggah kalimat yang bertendensi negatif pada TNI-Polri dan Menteri Pertahanan RI, di akun Facebook pribadinya, ke esokan harinya langsung kita terima pelaku tersebut," kata Kapolres. (*)
Artikel ini telah tayang di tribunjabar.id dengan judul Polres Majalengka Tangkap Pelaku Penghinaan Terhadap TNI-Polri, https://jabar.tribunnews.com/2020/01/30/polres-majalengka-tangkap-pelaku-penghinaan-terhadap-tni-polri.
Penulis: Eki Yulianto
Editor: Theofilus Richard
Video production: Dicky Fadiar Djuhud
Usai Viral, Kakak Beradik Yatim di Indramayu Kembali Ditemui Sang Ibu, Tapi Kini Harus Pisah Lagi |
![]() |
---|
Siap-siap, Petugas PLN Akan Periksa 8 juta Pelanggan Prabayar di Jawa Barat, Ini Penjelasannya |
![]() |
---|
ISI Baterai, Jumat ini Ada Wilayah yang Mati Lampu 6 Jam, Berikut Wilayah Terkena Pemadaman Listrik |
![]() |
---|
Sinopsis Sinetron Ikatan Cinta Malam Ini 26 Februari, Aldebaran dan Rendy Apes Gara-gara Hal Ini |
![]() |
---|
Gempa Bumi Mengguncang, Sedang Di Gedung Tinggi, Pilih Turun Atau Berlindung di Ruangan? Ini Tipsnya |
![]() |
---|