Video Viral, Polisi Adu Jotos dengan 2 Anggota TNI di Jalan
Rekaman seorang pria berseragam lengkap polisi adu jotos dengan dua pria berpakaian preman menjadi video viral di media sosial.
TRIBUNJABAR.ID, PALEMBANG- Rekaman seorang polisi berseragam lengkap adu jotos dua anggota TNI berpakaian preman menjadi video viral di media sosial.
Di video viral itu, tampak dua pria yang berpakaian sipil menghajar anggota polisi di pinggir jalan di kawasan Bliyu, Kelurahan Lawang Kidul, Kecamatan Ilir Timur III, Palembang.
Para pengguna jalan yang ada di lokasi pun terlihat berhenti dan hanya menyaksikan adu jotos satu lawan dua tersebut.
Video selama 30 detik itu diunggah akun Instagram @palembang_bedesau pada Rabu (13/11/2019),
Kabid Humas Polda Sumatera Selatan Kombes Pol Supriadi ketika dikonfirmasi, membenarkan adanya peristiwa itu.
Polisi yang terlibat baku hantam berinisial Bripda NF yang bertugas di Mapolresta Palembang.
• Jubir Presiden Jokowi Tanggapi Isu Ahok Jadi Direksi BUMN, Sebut Harus Penuhi Syarat Ini
• Kasus Anak Bupati Majalengka Tembak Kontraktor, Polisi Sudah Periksa 9 Orang
Sementara, dua pria yang menggunakan pakaian preman adalah anggota TNI berinsial Serda AN dan Serda BF.
"Kasusnya sudah selesai. Ketiganya sudah bertemu secara kekeluargaan dan berdamai," kata Supriadi, Rabu.
Kejadian itu dilatarbelakangi selisih paham antara Bripda NF dan Serda AN, serta Serda BF ketika berkendara di lokasi kejadian.
Bripda NF tak mengetahui bahwa dua pria tersebut adalah anggota TNI, lantaran menggunakan pakaian preman.
"Ketiganya sempat terlibat cekcok mulut hingga berujung perkelahian. Akan tetapi, masalah ini sudah damai," ujar dia.
Secara terpisah, Kapendam II Sriwijaya Kolonel Inf Djohan Darmawan ketika dikonfirmasi membantah bahwa anggota mereka terlibat adu jotos dengan polisi.
"Enggak ada yang adu jotos, selisih paham dan sudah baikan," kata Djohan, melalui pesan singkat.
Penulis : Kontributor Palembang, Aji YK Putra
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Viral Video 2 Anggota TNI Adu Jotos dengan Polisi di Tengah Jalan"
Gempa Bumi dan Tsunami di Tengah Pandemi Covid-19, Ini Panduan Penanganan Evakuasi Dari BMKG |
![]() |
---|
Oknum Polisi Bunuh 2 Perempuan yang Berkawan Dekat, Diduga Dihabisi dalam Waktu Bersamaan |
![]() |
---|
Gempa Bumi Mengguncang, Sedang Di Gedung Tinggi, Pilih Turun Atau Berlindung di Ruangan? Ini Tipsnya |
![]() |
---|
Selain Banjir, Jakarta Simpan Ancaman Dahsyatnya Gempa 9 SR yang Bisa Diakibatkan Sunda Megathrust |
![]() |
---|
Ayah Meninggal, Ibu Pergi Usai Menikah Lagi, Anak SMA Ini Asuh Sang Adik Dengan Kondisi Rumah Ambruk |
![]() |
---|