Maling Laptop di Cimahi Terekam CCTV, Pelaku Pakai Jaket Ojol tapi Pas Dicek Tak Terdaftar

Maling laptop di Toko Cau Nugget di Jalan Cihanjuang, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi

Penulis: Syarif Pulloh Anwari | Editor: Ichsan
istimewa
Pelaku terekam CCTV tengah mencuri laptop 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Syarif Pulloh Anwari

TRIBUNJABAR.ID, CIMAHI - Maling laptop di Toko Cau Nugget di Jalan Cihanjuang, Kelurahan Cibabat, Kecamatan Cimahi Utara, Kota Cimahi terjadi pada Jumat (28/9/2019).

Aji Saputra (18) karyawan toko membenarkan kejadian tersebut saat disambangi Tribun Jabat, Sabtu (28/9/2019).

Aji mengatakan kasus itu terjadi sekitar pukul 13.00 WIB, saat itu toko sedang sepi dan tutup sementara.

"Saya lagi di kamar mandi, lagi mandi kondisi sepi dan tutup dulu," katanya.

Aji mengaku saat itu memang pintu teralis kondisinya terbuka dan saat di dalam kamar mandi ia mendengar suara barang yang jatuh.

Viral Gadis Asal Indonesia Helen Junet Dapat Pacar Bule Australia Curi Perhatian, Intip Foto-fotonya

"Lagi mandi denger suara kaya yang jatuh kirain temen nganterin stok cau nugget," katanya.

Saat hendak keluar sambil mengenakan baju, ia melihat laptop merek asus di meja kasir sudah tak ada di tempat.

"Mau pakai baju, keluar lihat laptop sudah enggak ada, casan laptop masih ada dan menggantung," ujarnya.

Padahal, kata Adi,  di kasir ada uang hasil jualan, namun uang masih tetap utuh.

Setelah itu, pihaknya langsung melaporkan kejadian itu kepada polisi.

Aktivis PMII Tasikmalaya Gelar Aksi Solidaritas untuk Randi, Mahasiswa yang Tewas Tertembak

Aji menambahkan saat dilihat dari CCTV, pelaku diduga sudah mengincar laptopnya tersebut karena pelaku saat melintasi toko melihat dulu kondisi toko yang sedang sepi.

"Kayanya mah sudah diincer, soalnya pelaku yang mengenakan jaket ojek online ( Ojol)dan memakai motor beat warna pink itu, tertangkap pelat nomornya namun saat ditanyain ke pihak ojek online dan menanyakan drive ojek memakai pelat tersebut tidak terdaftar," katanya.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved