Kemudahan Pay Later Pinjaman Online untuk Liburan dan Jebakan Marketing, Pelajari Literasi Keuangan
Aplikasi pinjaman online semakin banyak digunakan masyarakat, termasuk generasi milenial.
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Aplikasi pinjaman online semakin banyak digunakan masyarakat, termasuk generasi milenial.
Para pengembang aplikasi pun menawarkan berbagai kebutuhan untuk kaum milenial termasuk kebutuhan berlibur.
Seolah-olah liburan adalah kebutuhan utama para milenial.
Tawaran Pay Later membuat kaum milenial bisa berlibur, dengan membayar biaya liburan di kemudian hari.
Business Development Executive Finansialku, Yoga Rahman Pradipta, mengatakan bahwa fitur Pay Later merupakan jebakan strategi marketing para pengembang aplikasi pinjaman online.
"Saya menyebutnya Bocil alisas Bocah Cicilan. Banyak yang tertarik karena bisa mendapat barang keingiannya dengan mudah, namun tidak berpikir bagaimana cara mengelola keuangan hingga akhirnya jadi terbelit cicilan," ujar Yoga saat ditemui Tribun Jabar di Upnormal Sumur Bandung, Rabu (21/8/2019).
• Berupaya Bantu Petambak Ikan, Ridwan Kamil Sebut Sistem e-Fishery Bisa Disebar ke Petambak di Jabar
Yoga menjelaskan ketika saat ini cicilan sudah merajalela ke setiap aspek, maka yang dibutuhkan masyarakat saat ini adalah perencanaan keuangan.
Lewat Finansialku, Yoga menyebut bahwa start up ini ingin mengedukasi masyarakat untuk mengelola keuangan.
"Di Finansialku, masyarakat bisa mendapatkan perencanaan keuangan untuk membeli barang yang mereka butuhkan mulai dari kendaraan, rumah, maupun pernikahan," ujarnya.

SOSOK Moeldoko, Dulu Orang Kepercayaan SBY, Kini Berusaha Melengserkan AHY sebagai Ketua Umum PD |
![]() |
---|
Kasus Pembunuhan Gadis Bandung Terungkap, Begini Kecerdikan Polisi Tangkap Pengguna Jasa Bokek |
![]() |
---|
Video Warga Heboh Lihat Arya Saloka 'Mas Al' Ikatan Cinta Pulang Salat Jumat : Makin Meleleh Mas |
![]() |
---|
Pria yang Ngaku Kajari Ternyata Juga Bohongi Istri dan Anaknya, Dulu Cuma Pernah Berprofesi Ini |
![]() |
---|
PSK Hamil 8 Bulan Tak Henti Menangis Saat Ditelepon Dedi Mulyadi, Hatinya Tersentuh, Janji Ini |
![]() |
---|