Pencuri Peragakan Cara Buka Gembok Hanya Gunakan Korek Api, Simak Videonya
Seorang pencuri memperagakan cara membuka gembok tanpa perlu peralatan canggih, cukup dengan korek api.
TRIBUNJABAR.ID, MEDAN - Setelah menonton video berikut ini, mulailah waspada saat menggembok pagar atau rumah.
Seorang pencuri memperagakan cara membuka gembok tanpa perlu peralatan canggih, cukup dengan korek api.
Berikut beritanya.
Ternyata menggembok pagar atau sepeda motor belum menjamin keamanan dari aksi perampokan.
Bahkan gembok bisa dibuka dengan korek (mancis) dengan waktu yang singkat.
Sebuah video beredar di linimasa instagram yang mempraktikkan cara maling bobol gembok dengan mancis atau koreak api.
Tonton aksinya;
Pengunggah video ini menegaskan alasannya mengunggah bukan untuk mengajarkan warga cara membobol gembok.
Melainkan, untuk memberitahu warga agar tetap waspada karena gembok bisa sangat mudah dibobol.
Posisikan lobang gembok sulit dijangkau agar pelaku tak bisa melakukan aksinya.
Informasi yang dihimpun www.tribun-medan.com, peristiwa pada video tersebut terjadi di Polsek Lubuklinggau Selatan.
Saat itu perwira polisi di sana meminta pelaku peragakan aksinya.
Pelaku menggunakan baju merah dan celana pendek.
Tampak di tangannya masih tergantung borgol.
(hen/tribun-medan.com)
Artikel ini telah tayang di tribun-medan.com dengan judul WASPADA, Gembok Dapat Dibuka hanya dengan Mancis, PENCURI PERAGAKAN AKSINYA. ., https://medan.tribunnews.com/2019/06/28/waspada-gembok-dapat-dibuka-hanya-dengan-mancis-pencuri-peragakan-aksinya.
Penulis: Hendrik Naipospos
Editor: Hendrik Naipospos
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/pelaku-pencurian-sedang-memperagakan-cara-membuka-gembok-hanya-menggunakan-korek-api.jpg)