Billy Syahputra Tantang Kuasa Hukum Kriss Hatta Adu Tinju di Acara Live, Tak Terima Hilda Dihina
Dalam acara yang disiarkan secara live, Billy Syahputa murka hingga menantang kuasa hukum Kriss Hatta, Indra Tarigan berduel.
Penulis: Fidya Alifa Puspafirdausi | Editor: Seli Andina Miranti
TRIBUNJABAR.ID - Dalam acara Pagi Pagi Pasti Happy (23/1/19) yang disiarkan secara live, Billy Syahputa murka hingga menantang kuasa hukum Kriss Hatta, Indra Tarigan berduel.
Berdasarkan video yang diunggah TRANS TV Official, perseteruan antara Billy Syahputra dan Indra Tarigan berawal dari ulah Hilda Vitria.
Pengacara Kriss Hatta itu tak terima bila foto ibunya diunggah oleh Hilda Vitria.
Menurut Indra Tarigan, setelah Hilda Vitria mengunggah ia juga memposting kalimat-kalimat berisi ejekan yang dituliskan netizen untuk ibu Indra Tarigan.
Tak terima atas ulah kekasih Billy Syahputra itu, Indra Tarigan akan melaporkan Hilda Vitra.
Indra Tarigan sudah menyimpan unggahan-unggahan Hilda Vitria yang berisi kata-kata yang menghina ibunya.
"Jadi mama saya itu enggak punya sosial media. Ketika sampai di kampung kemarin, adik saya bilang, 'Mak kok foto mamak dipasang sama Hilda'. Mamak marah besar, 'Itu perempuan harus dikasih pelajaran. Saya tidak kenal dia dan enggak pernah ikut campur sama dia'."
Billy Syahputra membela Hilda Vitria. Menurutnya, sang kekasih melakukan hal tersebut karena lebih dulu dihina.

Tak mau Hilda Vitria langsung disalahkan, Billy Syahputra mengatakan ibu pacarnya itu dihina oleh Indra Tarigan.
Saat itu, Indra Tarigan mengatakan Hilda Vitria adalah anak di luar nikah.
Indra Tarigan pun mengaku ia pernah mengucap hal tersebut.
"Saya benar ngomong gitu tapi saya tak ditunjukkan pada Hilda," ucap Indra Tarigan.
Ketika ditanya apakah itu memang ditunjukkan untuk Hilda Vitria, Indra Tarigan mengelak.
Keadaan semakin memanas ketika Billy Syahputra dan Indra Tarigan tak berhenti beradu mulut.
Indra Tarigan menantang Billy Syahputra untuk melaporkannya ke polisi.