Kaleidoskop 2018

Daftar 8 Artis Indonesia Paling Dicari Sepanjang 2018, Nissa Sabyan Urutan 1, Lucinta Luna Nomor 3

Berikut daftar 8 artis Indonesia paling dicari di Google sepanjang 2018. Artis senior kalah dengan artis pendatang baru.

Penulis: Indan Kurnia Efendi | Editor: Widia Lestari
kolase
Nissa Sabyan, Marion Jola, dan Lucinta Luna 

TRIBUNJABAR.ID - Google telah merilis daftar hasil pencarian terpopuler di Indonesia sepanjang tahun 2018.

Terdapat beberapa kategori pencarian yang ditunjukkan Google. Mulai dari film, lagu, peristiwa, hingga selebriti.

Daftar yang dikeluarkan Google ini didasarkan pada istilah penelusuran yang memiliki peningkatan tertinggi pada tahun ini dibandingkan dengan tahun sebelumnya.

Popularitas pencarian ditunjukkan dalam angka 0-100. Jika grafik pencarian menunjukkan angka 100, maka artis tersebut sedang berada di puncak popularitas pencarian Google.

Dalam tulisan kali ini, Tribun Jabar akan fokus membahas mengenai daftar artis-artis paling dicari sepanjang 2018 di Google.

Dalam daftar 10 nama yang tertera, terdapat satu nama artis luar negeri, termasuk satu girlband Korea Selatan.

Idol grup asal Korea Utara Blackpink menduduki urutan keempat. Adapun sosok lainnya adalah Meghan Markle yang menempati urutan ke-10.

Dengan kata lain, ada delapan nama artis asal Indonesia yang mengisi daftar tersebut.

Di luar Blackpink dan Meghan Markle, inilah daftar 8 artis Indonesia paling dicari sepanjang 2018 di Google.

8. Bowo

Bowo artis Tik Tok
Bowo artis Tik Tok (Instagram/bowoo_alpenliebe)

Artis TikTok Bowo Alpenliebe sukses mencuri perhatian publik dan menjadi sosok paling dicari di Google selama tahun 2018.

Ia menempati posisi kedelapan daftar artis Indonesia paling dicari tahun ini.

7. Maia Estianty

maia Estianty dan Irwan Mussry
maia Estianty dan Irwan Mussry (instagram/irwanmussry)

Musikus Maia Estianty meraih posisi tujuh dalam kategori artis paling dicari di Google.

Sepanjang 2018, pencarian mengenai Maia Estianty paling banyak terjadi pada tanggal 28 Oktober hingga 3 November.

Pada waktu tersebut Maia memang sedang menjadi buah bibir karena resmi melepas status jandanya dengan menikahi Irwan Mussry.

6. Putri Marino

Chicco Jerikho dan Putri Marino
Chicco Jerikho dan Putri Marino (Instagram)

Para pengguna internet di Indonesia nampaknya begitu tertarik dengan momen pernikahan artis.

Selain Maia Estianty, Putri Marino pun mendadak jadi sosok paling banyak dicari di Google pada bulan Maret.

Kala itu, Putri Marino melangsungkan pernikahan dengan Chicco Jerikho.

5. Roro Fitria

Roro Fitria
Roro Fitria (Kolase Tribun Jabar (Kompas/Dian))

Sosok artis selanjutnya adalah Roro Fitria.

Sepanjang 2018, Roro menjadi artis paling dicari kelima di Google.

Pencarian terbanyak terkait Roro Fitria terjadi pada bulan Februari.

Pada bulan itu, Roro Fitria ditangkap polisi karena tersandung kasus narkoba.

4. Jennifer Dunn

Faisal Haris dan Jennifer Dunn
Faisal Haris dan Jennifer Dunn (Instagram)

Artis Jennifer Dunn menjadi artis paling dicari di Google saat awal tahun 2018.

Pasalnya, sehari sebelum pergantian tahun, Jennifer Dunn diciduk polisi karena kepemilikan narkoba.

Popularitas pencarian Jennifer Dunn tidak berhenti di bulan Januari saja. Namun sepanjang tahun 2018, Jennifer Dunn kerap menyita perhatian.

Baik itu karena kasus hukumnya atau kisah cintanya dengan Faisal Haris.

//

3. Lucinta Luna

Lucinta Luna
Lucinta Luna (Kolase Tribun Jabar)

Sejak Maret hingga Juni 2018, nama Lucinta Luna begitu 'nyaring' di telinga publik Tanah Air.

Lucinta Luna menjadi perbincangan lantaran adanya dugaan bahwa dia adalah seorang transgender.

Sejumlah pihak menyebut bahwa Lucinta telah melakukan operasi ganti kelamin.

Ia juga disebut bernama asli Muhammad Fatah.

Namun, Lucinta membantah segala tudingan yang menyudutkannya.

2. Marion Jola

Marion Jola
Marion Jola (Tribunnews.com)

Penyanyi pendatang baru jebolan Indonesian Idol 2018 Marion Jola sukses menempati urutan kedua artis paling banyak dicari di Google sepanjang 2018.

Pencarian terpopuler terhadap Marion Jola terjadi pada 14 hingga 20 Januari.

1. Nissa Sabyan

Nissa Sabyan
Nissa Sabyan (YouTube)

Penyanyi berparas cantik Nissa Sabyan menjadi sosok paling dicari sepanjang 2018.

Sosoknya paling populer bukan karena gosip miring atau berita negatif lainnya.

//

Nissa Sabyan mendadak tenar setelah video-video musiknya banyak ditonton di Youtube.

Terapat lima kueri teratas yang berkaitan dengan pencarian Nissa Sabyan di Google.

Kuerinya terdiri dari 'den assalam', 'nissa sabyan deen assalam', 'nissa sabyan maulana', 'nissa sabyan ya maulana', dan 'maulana ya maulana'.

//

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved