Cristiano Ronaldo Bisa Beli 10 Klub Seperti Persib Bandung dalam Setahun

Ayah angkat dari Martunis itu pun akan menerima sekitar 570 ribu euro per pekan setara Rp 9,5 miliar rupiah atau sehari Rp 1,3 miliar

Penulis: Yudha Maulana | Editor: Yudha Maulana
Montase Tribun Jabar (net)
Cristiano Ronaldo dan Persib Bandung 

TRIBUNJABAR.ID - Juventus resmi mendaratkan megabintang sepakbola, Cristiano Ronaldo ke Stadiun Juventus pekan ini.

Berdasarkan situs resmi klub, Si Nyonya Tua resmi mengikat Cristiano Ronaldo dari Real Madrid dengan mahar 100 juta euro atau sekitar Rp 1,6 triliun hingga 2022.

Transfer tersebut sekaligus mengakhiri pengabdian panjang pemain asal Portugal itu di Madrid sejak 2009 atau sembilan musim lamanya.

Dengan nilai transfer yang fantastis tersebut, otomatis peraih gelar pemain terbaik di dunia itu mendapatkan gaji yang fantastis dalam sepekannya.

Diyakini, Ronaldo akan menerima total 30 juta euro pertahun atau setara Rp. 505 miliar pertahun dengan kurs Rp 16.837,07 per 1 euro.

Ayah angkat dari Martunis itu pun akan menerima sekitar 570 ribu euro per pekan setara Rp 9,5 miliar rupiah atau sehari Rp 1,3 miliar

Jumlah ini lebih besar dari yang ia terima di Real Madrid dimana Ronaldo "hanya" mengantongi 26 juta euro per musim.

Muncul pertanyaan, dengan jumlah gaji sebesar itu, hal apa saja yang bisa oleh Ronaldo ?

1. Beli 10 Klub Persib Bandung

Logo Persib
Logo Persib (web)

Dari pendapatannya yang luar biasa tersebut, Cristiano Ronaldo mungkin bisa membeli 10 klub Persib Bandung dari gajinya setahun.

Dilansir Tribun Jabar dari Transfrmarket, harga pasar tim kebanggaan Jawa Barat itu sebesar 3,3 juta euro atau setara sekitar 55 miliar

Tak hanya itu, didikan Akademi Sporting Lisbon itu juga bisa membeli 54 Ezechiel N Douassel yang menjadi mesin gol bagi Persib.

Pasalnya, laman transfrmarkt merilis jika nilai transfer pemain asal Chad itu sebesar Rp 9,2 miliar pertahun.

2. Sepeda Motor Nmax 2018

Yamaha NMAX dan Honda All-New PCX 150
Yamaha NMAX dan Honda All-New PCX 150 (ISTIMEWA)

Ronaldo sepertinya bisa membuka armada taksi dengan menggunakan mobil Mitsubishi Xpander.

Ronaldo bisa membeli 45 unit Mobil Xpander Exceed M/T dalam sepekan. Sementara dalam setahun, eks Manchester United bisa membeli 2427 unit.

3. Ribuan Mitsubishi Xpander

Mitsubishi Expander
Mitsubishi Expander (Donny Apriliananda/Kompas)

Ronaldo sepertinya bisa membuka armada taksi dengan menggunakan mobil Mitsubishi Xpander.

Ronaldo bisa membeli 45 unit Mobil Xpander Exceed M/T dalam sepekan. Sementara dalam setahun, eks Manchester United bisa membeli 2427 unit.

4. Nasi Padang

Cristiano Ronaldo dan nasi padang
Cristiano Ronaldo dan nasi padang (Montase Tribun Jabar (OSCAR DEL POZO / AFP - net))

Lupakan dunia otomotif, mari kita bicara soal perut. Ronaldo sepertinya bisa membeli 475 ribu bungkus nasi padang yang dibanderol rata-rata perbungkusnya Rp 20 ribu.

Sedangkan dalam setahun, Ronaldo sepertinya bisa membeli 25,250,000 bungkus nasi padang. Sepertinya cukup untuk memberi makan separuh warga Jawa Barat yang mencapai 46,71 juta jiwa.

5. Tak Perlu pusing soal ponsel

Ilustrasi penggunaan aplikasi instagram.
Ilustrasi penggunaan aplikasi instagram. (huffingtonpost.com)

Ronaldo sepertinya tak perlu repot-repot mengecas ponselnya jika mati kehabisan daya baterai.

Cukup sekali pakai buang jika pemain yang dijuluki CR7 membeli ponsel Xiaomi Redmi Note 5. Karena dalam sepekan ia bisa membeli 3877 unit ponsel, dan setahun bisa membeli 206,122 unit ponsel.

Wow luar biasa bukan ?

(Tribun Jabar/Yudha Maulana)

Driver Taksi Online Ini Kaget, Dapat Penumpang Orang yang Sudah Meninggal: Pantas Tubuhnya Dingin

Imbang dari Persib Bandung, Pemain Perseru Toni Roy Ayomi Ungkapkan Hal Ini

4 Fakta di Balik Transfer Cristiano Ronaldo ke Juventus Musim Ini, Gaji per Pekannya Wow Banget

Soal Calon Pendamping Jokowi, Ketum Partai Golkar: Siapa yang Bisa Lihat Isi Kantong Pak Presiden

Sumber: Kontan
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved