Arus Balik Lebaran 2018
Dibanding Tahun Lalu, Aktivitas Terminal Cicaheum Naik Selama Arus Mudik dan Arus Balik Lebaran 2018
Dari keseluruhan jumlah penumpang ada kenaikan pada tahun ini, dari H-7 juga naik dari tahun kemarin
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Theofilus Richard
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG– Aktivitas Terminal Cicaheum dalam musim arus mudik dan arus balik meningkat dibandingkan tahun sebelumnya.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Terminal Cicaheum, Roni Hermanto, ketika ditemui di Terminal Cicaheum, Bandung, Selasa (19/6/2018).
“Dari keseluruhan jumlah penumpang ada kenaikan pada tahun ini, dari H-7 juga naik dari tahun kemarin. Naik sampai 19 persen sampai H+1 Lebaran,” ujarnya.
Meski secara keseluruhan meningkat, jumlah penumpang pada puncak arus mudik pada tahun ini tidak sebanyak pada puncak arus mudik tahun sebelum.
12 'Penyakit' Ini Bisa jadi Penghancur Rumah Tangga, Begini Cara Mengatasinya https://t.co/23XvIpPHy1 via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) June 19, 2018
Puncak arus mudik di Terminal Cicaheum pada tahun 2017 terjadi pada H-2.
Pada saat itu Terminal Cicaheum memberangkatkan 6.378 penumpang sedangkan puncak arus mudik tahun ini terjadi pada H-3.
Pada hari itu, Terminal Cicaheum memberangkatkan 5.789 penumpang.
Menurut Roni Hermanto, peningkatan jumlah penumpang bus dikarenakan adanya peningkatan kepercayaan publik pada transportasi bus.
Baca: Tolak Tampil Kontra Nigeria, Striker Kroasia Dicoret dari Skuat Piala Dunia 2018
Imbauan Polisi Tak Didengar, Banyak Pemudik Masih Nekat Selfi di Terowongan Lingkar Nagreg |
![]() |
---|
Pedagang Oleh-oleh di Lingkar Nagreg Keluhkan Omzet yang Terus Menurun |
![]() |
---|
Begini Kondisi Terminal Harjamukti Pada Puncak Arus Balik Gelombang Dua |
![]() |
---|
Lalu Lintas di Nagreg Terpantau Ramai Lancar |
![]() |
---|
H+7 Lebaran, Arus Balik Lewat Jalur Kereta Api Meningkat 25 Persen |
![]() |
---|