Breaking News

Nanti Malam Timnas Indonesia Kembali Hadapi Thailand

Timnas U-23 Thailand saat itu keluar sebagai pemenangan dengan skor 2-1 meski sempat tertinggal terlebih dahulu pada awal babak kedua.

Editor: Ravianto
Super Ball/Feri Setiawan
Pemain Timnas Indonesia. 

TRIBUNJABAR.ID, JAKARTA - Timnas U-23 Indonesia diharapkan tampil lebih baik saat kembali menghadapi Timnas U-23 Thailand.

Garuda muda akan kembali menghadapi Timnas U-23 Thailand pada kesempatan kedua di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Minggu (3/6/2018).

Asisten pelatih Timnas U-23 Indonesia, Bima Sakti, mengakui bahwa permainan anak-anak asuhnya sedikit terhambat karena lapangan yang kurang bagus di Stadion PTIK, Kamis (31/5/2018).

Timnas U-23 Thailand saat itu keluar sebagai pemenangan dengan skor 2-1 meski sempat tertinggal terlebih dahulu pada awal babak kedua.

"Karena ada beberapa pemain yang belum pernah main di situ (Stadion PTIK), adaptasinya pasti berbeda," ujar Bima Sakti kepada wartawan.

Baca: Tiga Terduga Teroris di Universitas Riau Berencana Ledakkan Gedung DPR RI

Baca: Universitas Riau Digerebek Densus 88, Kriminolog Universitas Islam Riau Angkat Bicara

"Kami akan main di venue berbeda, yang pasti di Pakansari suasananya berbeda. Pemain pasti sudah familiar dengan lapangannya," ujarnya menerangkan.

Eks pemain Persiba Balikpapan itu berharap Septian David Maulana Cs kembali menunjukkan semangat yang sama seperti di pertandingan pertama.

"Saya rasa kami akan bermain seperti kemarin, akan mulai dari menit awal dan menunjukkan semangat juang," ucap pria berusia 42 tahun.(*)


Sumber: SuperBall.id
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved