Puting Beliung Ratakan Warung di Cirebon
Bahkan, warung itu sampai rata dengan tanak setelah disergap angin puting beliung sebanyak dua kali.
Penulis: Siti Masithoh | Editor: Ravianto
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Siti Masithoh
TRIBUNJABAR.ID, CIREBON - Sebuah warung di Desa Karangreja, Kecamatan Suranenggala, Kabupaten Cirebon, ambruk akibat puting beliung pada Sabtu (24/3/2018) sekitar pukul 13.30 WIB.
Bangunan berukuran 7 m x 3 m itu luluh lantah oleh puting beliung yang mengakibatkan bangunannya habis tersapu angin.
Bahkan, warung itu sampai rata dengan tanak setelah disergap angin puting beliung sebanyak dua kali.
Pertama, angin puting beliung yang sangat kencang menghantam bangunan dan roboh.
Angin itu sempat hilang kemudian datang kembali dan meratakan semua bangun warung terebut.
Saat kejadian, ada seorang penunggu warung, Sahid, dan kemudian langsung ke luar warung.
Baca: Jadwal Siaran Langsung Sepak Bola, Sore sampai Dini Hari Nanti
"Keadaannya baik-baik saja. Angin sih sebentar hanya saking kencangnya sampai bangunan habis seperti ini," ujar Hodi (39), tetangga Sahid saat ditemui di Blok Lor Rt 15/03 Desa Karangreja, Minggu (25/3/2018).
Bangunan tersebut merupakan bangunan baru yang baru sekitar setahun berdiri.
Saat ini, bangunan tersebut sedang diperbaiki oleh para warga.(*)
Sebut Ustaz Abdul Somad Hoax, Shally Widyasavitri Emosi, Begini Reaksi Mengejutkan Sang Suami https://t.co/nhvyEFXcr3 via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) March 25, 2018
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/warung-rata-angin-puting-beliung_20180325_121107.jpg)