Aher Tinjau Lokasi Longsor di Bogor

Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan alias Aher, meninjau lokasi longsor di Kampung Meseng, Desa Warung Menteng, Kecamatam Cijeruk

Penulis: Theofilus Richard | Editor: Isal Mawardi
Tribun Jabar/ Theofilus Richard
Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan alias Aher, meninjau lokasi longsor, Cijeruk, Bogor, Selasa (6/2/2018). 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Theofilus Richard

TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Gubernur Jawa Barat, Ahmad Heryawan alias Aher, meninjau lokasi longsor di Kampung Meseng, Desa Warung Menteng, Kecamatam Cijeruk, Kabupaten Bogor, Selasa (6/2/2018).

Aher tiba di lokasi longsor sekira pukul 13.30 WIB.

Aher berjalan selama beberapa meter menyusuri rel kereta api.

Kemudian, ia berjalan ke arah bawah menuju lokasi longsor, melewati beberapa rumah warga.

Baca: Dua Jenazah Tertimbun Longsoran Tanah Penyangga Rel Kereta Api di Cijeruk Bogor Belum Ditemukan

Aher didampingi Kepala Dinas Perhubungan Jawa Barat, Dedi Taufik, Kepala BPBD Jawa Barat, Dicky Saromi, dan Bupati Bogor, Nurhayanti.

Di lokasi longsor terlihat petugas dari BPBD dan TNI sedang mengevakuasi korban longsor yang tertimbun.

Eskavator pun dikerahkan untuk mencari korban tertimbun longsor.

Sebelumnya dikabarkan, sebanyak 11 orang menjadi korban dari bencana longsor.


Enam di antara berhasil selamat, sementara lima di antaranya tertimbun.

Hingga berita ini ditulis, empat korban tertimbun sudah ditemukan.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved