TERPOPULER PERSIB: Ezechiel 'Kesurupan' Hingga 5 Momen Menarik Usai Persib Panen Gol

Penampilan pemain anyar Persib Bandung, Ezechiel N Douassel saat melawan Persegres Gresik United sangat mengesankan.

Editor: Amalia Qisthyana Amsha
Kolase Tribun Jabar
Raphael Maitimo, Ezechiel NDouassel, dan Billy Paji Keraf 

4. Pertandingan Terakhir Tanpa Pelatih

Selepas pertandingan melawan Persegres, Persib harus melepas carateker nya, Herrie Setyawan yang akan mengikuti kursus kepelatihan A Afc.

Herrie Jos sapaan akrabnya akan meninggalkan Maung Bandung dari tanggal 21 Agustus sampai 2 September 2017.

Artinya pertandingan melawan Persegres adalah yang terakhir bagi Herrie Jos di Persib untuk sementara.

Baca: Didoakan Semakin Gemuk, Dipastikan Presiden Jokowi Tidak Tersinggung

Herrie Jos melwatkan satu pertandingan, kala bertandang ke markas Persipura Jayapura, Minggu(28/8/2017).

Untuk saat ini, rencananya posisi juru taktik akan diserahkan kepada pelatih fisik Persib Yaya Sunarya.

5. Jumlah penonton yang Sedikit

Pada pertandingan yang dilaksanakan pada pukul 18:30 WIB itu, jumlah penonton yang hadir langsung di Stadion Jalak Harupat hanya sekira 5 ribu orang.

Jumlah ini tidak berbeda jauh saat Persib vs PS TNI beberapa waktu lalu.

Kala itu penonton yang tercatat di panpel sekira 3 ribu orang saja.

Dengan kapasitas stadion yang berjumlah hampir 27 ribu, tentu saja banyak bangku kososng yang terlihat.

Hanya tribun VIP di bagian barat dana timur yang tampak agak terisi, walaupun tidak terisi penuh.

Baca: Ini Dia 5 Artis Penunggak Pajak Kendaraan Mewah yang jadi Incaran Dinas Pajak

Tribun selatan dan utara yang biasanya penuh, di pertandingan semalam hanya ada sekira 500 orang saja.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 3 dari 4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved