TERPOPULER PERSIB: Bukti Ashley Cole Benar-benar Penasaran Terhadap Persib Bandung

Ashley Cole tiba-tiba saja menjadi ramai diperbincangkan netizen terutama kalangan netizen Indonesia.

Editor: Indan Kurnia Efendi
Kolase Tribun Jabar
Ashley Cole 

m_sibli: tuker tambah aja sama jajang sukmara kalo ngga sama tony sucipto ,persib nambah wkwkw.

Untuk diketahui, Ashley Cole saat ini masih bermain di klub MLS, LA Galaxy.

Namun, pemain 36 tahun itu bisa saja pindah klub secara gratis karena adanya klausul kontrak dengan klub yang bermarkas di Los Angeles tersebut.

Ashley Cole pernah berkarier di sejumlah klub Liga Primer Inggris, di antaranya Arsenal, Crystal Palace, Chelsea, AS Roma, sebelum ke LA Galaxy.

Ia juga merupakan mantan pemain andalan Timnas Inggris dari 2001 hingga 2014, Ashley Cole telah mengemas 107 caps bersama The Three Lions.

Cole telah memenangkan tujuh Piala FA, tiga Liga Primer Inggris, dan satu Liga Champions selama berkarier di Liga Primer Inggris pada periode 1998 sampai 2014. (Tribun Jabar/Fauzie Pradita Abbas)

Awalnya Hanya Penasaran, Robin Van Persie Bisa Saja Gabung Persib

 Kedekatan dengan Raphael Maitimomembuat Robin Van Persie penasaran dengan Persib Bandung yang dihuni Carlton Cole dan Michael Essien.

Pasalnya Maitimo saling bertukar kabar dengan pemain yang sekarang membela klub Turki, Fenerbahce.

Kedekatan Maitimo dengan Van Persie terjalin ketika mereka sama-sama bermain di klub elite Belanda, Feyernord, dan tim nasional junior Belanda.

Menurut Maitimo, Van Persie pernah bertanya tentang Persib karena tim kebanggaan bobotoh tersebut dihuni oleh mantan pemain Chelsea, Michael Essien.

Apakah dengan rasa penasaran Van Persie tersebut membuka peluang bahwa ia tertarik bermain di Liga 1 bersama Persib Bandung ?

Pertama, mantan pemain Manchester United itu mengetahui ada pemain bintang Essien dan Carlton Cole yang sempat bergabung dengan Persib Bandung.

"Dia juga tanya bagaimana di Persib, dia tahu sekarang ada Essien dan juga ada (Carlton) Cole yang sempat bergabung dengan Persib," kata Maitimo.

Kedua adalah kedekatan Van Persie dengan Maitimo, sampai saat ini keduanya masih berkomunikasi dan saling mendukung.

Sumber: Tribun Jabar
Halaman 2 dari 3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved