Persib Bandung
Nih Lima Fakta Unik Laga Persib Bandung kontra Madura United
Peter Odemwingie dan Michael Essien sama-sama pernah merasakan ketatnya persaingan di Liga Premier Inggris.
Penulis: Ferdyan Adhy Nugraha | Editor: Ichsan
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ferdyan Adhy Nugraha
TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Persib Bandung akan mencoba meneruskan tren positifnya kala bertamu ke kandang Madura United, Minggu (9/7/2017) malam.
Persib Bandung dan Madura United sama-sama memerlukan poin penuh untuk dapat terus bersaing di perebutan gelar juara Liga 1.
Ada beberapa fakta unik dari kedua kesebelsan yang perlu diketahui oleh kedua suporter.
Berikut fakta uniknya :
1. Bertemunya kembali kedua alumni Liga Inggris
Peter Odemwingie dan Michael Essien sama-sama pernah merasakan ketatnya persaingan di Liga Premier Inggris.
Michael Essien yang bergabung bersama Chelsea pada 2005-2014 akan kembali bertanding dengan Peter Odemwingie yang pernah membela West Bromwich Albion, Cardiff City, dan Stoke City pada 2007-2016.
Duel kedua bintang dunia ini akan tersaji di Stadion Ratu Pamelingan, Pamekasan Madura, saat Persib Bandung bertemu Madura United, Minggu (9/7/2017) malam.
17 Tahun Menikah dengan Bambang Trihatmodjo, Mayangsari Masih Dapat Komentar Negatif dari Netter https://t.co/EzYtelm6f2 via @tribunjabar
— Tribun Jabar (@tribunjabar) July 9, 2017
2. Peter Odemwingie, Marquee Player Paling Produktif.
Ketika ditanya siapa marquee player paling produktif maka siapapun akan menjawab Peter Odemwingie.
Menjadi top skor Liga 1 dengan 9 gol dan 3 assist, Peter Odemwingie adalah Marquee Player paling sukses sejauh ini.
Jumlah gol yang dihasilkan serta berhasil mengangkat Madura United ke papan atas, bisa menjadi indikator bahwa Peter Odemwingie adalah pemain yang berpengaruh untuk Laskar Sapeh Kerrab.
3. Tiga Pemain Persib dipastikan Absen
Persib Bandung sedikitnya harus kehilangan 3 pemain intinya.
Vladimir Vujovic, Gian Zola, Febri Hariyadi dipastikan absen membela Maung Bandung karena alasan yang berbeda.
Gian Zola dan Febri Hariyadi saat ini sedang TC bersama timnas U-22 asuhan pelatih Luis Milla di Bali.
Sedangkan Vlado sapaan akrab Vladimir Vujovic, harus rela menonton teman-temannya bertanding karena terkena hukuman akumulasi kartu kuning.
Namun pelatih Djajang Nurdjaman sudah menyiapkan Wildansyah sebagai pengganti Vlado untuk berduet dengan Ahmad Jufriyanto.
Bom Panci Meledak Lebih Awal Karena Kesalahan Teknis Pelaku, Ini Berkat Karunia Tuhan #BandungTeuSieun https://t.co/Rvr8TijQha
— Tribun Jabar (@tribunjabar) July 8, 2017
4. Rekor pertemuan kedua tim masih imbang
Dari lima pertandingan terakhir, Persib Bandung dan Madura United sama-sama pernah saling mengalahkan sebanyak duakali.
Kedua tim hanya sekali bermain imbang.
Rekor pertemuan yang sama ini menandakan bahwa kedua tim selalu bermain ketat dalam memperebutkan kemenangan.
Persib Bandung maupun Madura United sama-sama memiliki motivasi lebih untuk saling mengalahkan.
Baca: Kocak! Iklan Bertema Film Kolosal Ini Sukses Bikin Ngakak Netizen Indonesia Hingga Mancanegara
5. Jumlah gol Peter Odemwingie hampir sama dengan jumlah gol Persib Bandung
Produktivitas Persib Bandung musim ini memang tidak sebagus musim-musim sebelumnya.
Persib Bandung baru mencetak 11 gol dari 12 kali bertanding.
Terendah ketiga setelah Perseru Serui, Persiba Balikpapan, Persegres Gresik United dan sama jumlah golnya dengan Semen Padang yang sama-sama sudah mencetak 11 gol.
Peter Odemwingie sendiri saat ini sudah berhasil menyarangkan 9 gol, terpaut 2 gol saja dari Persib Bandung yang baru mencetak 11 gol.
Bukan hal yang bagus untuk tim seperti Persib Bandung.
Walaupun Sergio Van Dijk cidera, dan Charlton Cole yang belum juga menunjukan peforma yang baik.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/persib_psm_pilpres_20170208_070442.jpg)