Football Is Life
Netizen Komentari Aksi Bobotoh Turun ke Lapangan
Pertandingan Bhayangkara FC melawan Persib pun sempat terhenti di menit 82.
Penulis: Fauzie Pradita Abbas | Editor: Fauzie Pradita Abbas
TRIBUNJABAR.CO.ID - Beberapa waktu lalu, ada kejadian yang kurang baik melanda sepak bola Indonesia.
Oknum suporter Persib Bandung, Bobotoh, masuk ke lapangan ketika pertandingan kontra Bhayangkara FC masih berlangsung di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Minggu (4/6/2017).
Pertandingan Bhayangkara FC melawan Persib pun sempat terhenti di menit 82.
Ketika itu, Persib sedang tertinggal dua gol.
Para Bobotoh yang kecewa dengan penampilan tim kesayangannya tersebut yang mengalami kekalahan beruntun dan membuat Persib duduk di posisi ke-11.
Tak hanya itu, bobotoh pun mendatangi satu per satu pemain yang sedang berlaga.
Rusuhnya bobotoh ternyata membuat banyak netizen mempertanyakan kenapa tak diberi sanksi tegas, karena dianggap sudah terbukti melanggar peraturan.
kmlali_: memang ini sepak bola, tapi sepak bola adalah bisnis untuk mereka.. Dan kalau kamu cinta, tidak seharusnya kamu posesif.. Kamu memang tidak merugikan orang lain, tapi kamu mencoreng nama baik diri kamu sendiri. Bukan kah kamu suporter terbaik di negri ini?
ariefrhp52: cara boleh sendiri2, tapi jangan merugikan tim kebanggan sendiri hahaha apalagi ampe rusuh haha.
rizal57_jcimaros: Pengennya menang terus yahh. Wadduh itumah susah min apalagi skill club" lain pada mantap.
wahyuekoy: Ketauan lah mentalnya wkwkwk gambar yg berbicara.
candra: Suporter Kayak Gini ini. Bwt Indonesia Semakin Tertinggal sm Liga Malaysia.
auliasatrioh: Yaelah baru kalah 2 kali doang uda gitu.
trisyahputra94: Harap tenang, ini semua hanya ujian.
alief_pampam: Rusuh tapi aman?? Itu maksudnya apa ya? Kata2 yang susah untuk dipikirkan.
teguh_elo15: kecewa gk harus turun ke lapangan kan, gk ada kah penghubung antara suporter dengan pihak manajemen, sebelum bertindak mikir dampaknya donk, akibat nya Djanur out.
ryan_ahmad12: Klub kaya mh aman wkwkwkwk. (*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/bobotoh-pendukung-persib-bandung_20170607_093422.jpg)