Mudik Lebaran

Ini Tips Aman Mudik dari Ahlinya

Jika ada orang yang tidak dikenal menawari makanan atau minuman, sebaiknya ditolak saja.

Penulis: Seli Andina Miranti | Editor: Ichsan
TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN
Pemudik berebut masuk ke atas bus di Terminal Cicaheum 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Seli Andina

TRIBUNJABAR.CO.ID, BANDUNG - Memasuki pertengahan bulan puasa, musim mudik pun semakin dekat.

Untuk kamu yang akan mudik dan berlebaran di kampung halaman, ini ada tips mudik aman dari Kepala Terminal Cicaheum, Roni Hermanto, saat ditemui di terminal tersebut, Jumat (9/6/2017).

1. Jangan membawa barang yang sangat mencolok/berpakaian mencolok.

Menurut Roni, membawa barang yang mencolok membuat pemudik kerap menjadi sasaran kejahatan seperti pencopetan dan hipnotis.

"Jangan memakai perhiasan berlebihan atau baju gemerlap," kata Roni.

2. Menjaga kesehatan.

Menurut Roni, mudik membutuhkan banyak tenaga.

Untuk itu, pemudik sebaiknya menjaga kesehatan sejak jauh hari.

Usahakan istirahat yang cukup dan jangan mudik dalam kondisi lelah.

Baca: Di Tempat Ini Petugas Cleaning Service Juga Diminta Memandikan Jenazah

3. Jangan menerima makanan atau minuman dari orang tidak dikenal.

Jika ada orang yang tidak dikenal menawari makanan atau minuman, sebaiknya ditolak saja.

Roni pun menyarankan untuk membawa makanan dan minuman sendiri.

4. Usahakan tiba di tenpat tujuan sebelum malam.

Jika mudik dengan kendaraan umum, sebaiknya hindari waktu mudik di malam hari atau tiba di tempat tjuan pada di malam hari.

Tubuh yang lelah seharian, menurut Roni, tidak akan bisa berkonsentrasi.

Malam hari juga rawan kejahatan.

Itulah tips aman bagi para pemudik yang menggunakan kendaraan umum seperti bus.

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved