Skywalk Bandung

Pembangunan Skywalk Cihampelas Molor, Ini Kata Kontraktor

Sebagai informasi, panjang Skywalk memiliki panjang 450 meter persegi, lebar 9 meter, dengan kedalaman tiang pancang 9 meter

Editor: Kisdiantoro
MOHAMAD NANDRI PRILATAMA
Humas PT Lika Tama Graha Mandiri, Ika Rahmat Komara, selaku kontraktor pembangunan Skywalk Cihampelas 

Laporan Muhamad Nandri Prilatama

BANDUNG, TRIBUNJABAR.CO.ID - PT Lika Tama Graha Mandiri selaku kontraktor yang bertanggungjawab atas pembangunan proyek Skywalk, mengaku telah mencapai 87 persen pengerjaannya.

Humas PT Lika Tama Graha Mandiri, Ika Rahmat Komara, menyebut besaran anggaran dalam pembangunan Skywalk senilai Rp 48 miliar, dengan beragam material konstruksi, seperti baja, metal untuk plafon, lantai beton precast, keramik dari granit dan bangkirai.

"Untuk kekuatannya masih menunggu dari Dinas Pekerjaan Umum. Tapi, jika dilihat beban maksimalnya itu untuk 300 orang per meter persegi," kata Ika di Cihampelas, Senin (16/1/2017)

Sebagai informasi, panjang Skywalk memiliki panjang 450 meter persegi, lebar 9 meter, dengan kedalaman tiang pancang 9 meter, dan ketinggian sekitar 4,6 meter.

"Jadi, untuk pemadam kebakaran dan bus tetap bisa lalui Jalan Cihampelas," ucapnya.

Pengerjaan pembangunan Skywalk ini, ujarnya, menyisakan finishing, seperti lantai, pagar, dan kios PKL. Sehingga, pihaknya menargetkan sekitar 13 persen sisa yang belum selesai dapat terkejar akhir Januari tanpa ada hambatan apapun.

"Kios ada sebanyak 197 pedagang disiapkan, dan kemungkinan ada penambahan karena ada yang belum terdata. Ukuran kiosnya 2x2 meter dan 3x1,5 meter," jelas dia. (ff)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved