Liputan Khusus Tribun Jabar
Terancam Jadi Lautan Sampah
Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kabupaten Bandung untuk memperpanjang kontrak TPA itu
Penulis: Muhamad Syarif Abdussalam | Editor: Dedy Herdiana
Laporan Wartawan Tribun Jabar, M Syarif Abdussalam
SOREANG, TRIBUNJABAR.CO.ID - Masa operasional tempat pembuangan akhir (TPA) Babakan di perbatasan Kecamatan Arjasari dan Ciparay, Kabupaten Bandung, berakhir Juni 2016.
Tanpa adanya TPA, Kabupaten Bandung akan menjadi "lautan" sampah. Seperti sempat terjadi ketika warga menutup TPA ini, Januari tahun lalu.
Berbagai upaya dilakukan Pemerintah Kabupaten Bandung untuk memperpanjang kontrak TPA itu, setidaknya hingga 1,5 tahun ke depan.
"Kami masih lakukan pendekatan kepada warga Babakan supaya mengizinkan perpanjangan penggunaan TPA di lokasi tersebut. Pemerintah Kabupaten Bandung akan memberikan kompensasi dalam bentuk berbagai program seperti penyediaan sarana air bersih, pembangunan jalan, drainase, penyediaan sarana Puskesmas, dan lainnya," kata Agus Setiawan, Ketua Unit Reaksi Cepat (URC) Penanganan Sampah pada Dinas Perumahan Tata Ruang dan Kebersihan Kabupaten Bandung, di kantor dinasnya, Selasa (22/3/2016). (*)
Bagaimana jika langkah itu tidak bisa dilaksanakan? Bagaimana pula tanggapan warga kawasan TPA Babakan? Simak selangkapnya berita hasil liputan khusus ini di Tribun Jabar edisi cetak hari ini, Rabu (23/3/2016). Ikuti berita-berita menarik lainnya melalui akun twitter: @tribunjabar dan fan page facebook: tribunjabaronline.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/jabar/foto/bank/originals/hl-tribun-23-mmaret-2016_20160323_105554.jpg)