Sidang Yance

VIDEO - Gagal ke Sidang Yance? Ini Video Sidangnya Hari Ini

Seorang saksi yang tidak hadir adalah Staf Pengukuran BPN Indramayu Durhadi.

Penulis: Gani Kurniawan | Editor: Kisdiantoro

BANDUNG, TRIBUN - Sidang lanjutan kasus dugaan korupsi dana pembebasan lahan untuk pembangunan PLTU Sumuradem, Indramayu, dengan terdakwa mantan Bupati Indramayu Irianto MS Syafiuddin alias Yance kembali digelar di Pengadilan Tipikor Bandung, Senin (23/2). Kali ini sidang beragendakan memintai keterangan saksi.

Sedianya hari ini empat orang saksi dijadwalkan untuk dimintai keterangan oleh majelis hakim, jaksa penuntut umum, dan tim kuasa hukum terdakwa. Namun hingga kini baru tiga orang saksi yang sudah hadir dan langsung disumpah untuk dimintai keterangan di muka persidangan.

Ketiga saksi itu adalah, mantan Kadis Pertanahan Indramayu yang kini menjadi Staf Ahli Bupati Indramayu Suherman, Kepala BPMD Indramayu Giri Priyono, dan Kasubag Umum Sri Sugiharti. Seorang saksi yang tidak hadir adalah Staf Pengukuran BPN Indramayu Durhadi. (san)

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved