Bandung Juara
MANTAP . . . Emil Akan Bakar Trotoar Granit
Kekecewaan Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil tidak hanya soal banyak pekerjaan kontraktor yang tidak selesai tepat waktu.
Penulis: Tiah SM | Editor: Dedy Herdiana
BANDUNG, TRIBUN - Kekecewaan Wali Kota Bandung, Ridwan Kamil terhadap kontraktor pemenang proyek penataan trotoar di Jalan Braga, yakni PT Silva tidak hanya soal banyak pekerjaan yang tidak selesai tepat waktu. Namun jenis granit yang dipasang pun tidak sesuai dengan yang dipresentasikan kontraktor tersebut.
Diakui Emil saat presentasi kontraktor itu mengatakan akan memasang granit yang tidak licin. Namun kenyataannya granit tersebut licin. Oleh karena itu Emil berencana melakukan pembakaran pada semua granit agar tidak licin.
"Minggu ini saya kumpulkan tukang las se Bandung. Minggu ini akan ramai-ramai bakar trotoar agar tidak licin," ujar Emil. (tsm)