Selebritas
Sandra Dewi Ingin Menikah Ala Disney
Sandra mengaku sudah pernah membahas konsep tersebut dengan pasangannya.
SANDRA Dewi didaulat menjadi ikon Disney Princess dalam pemotretan Disney Princess Calender 2015. Sandra pun semakin cinta dengan Disney. Bahkan, rencananya ia pun akan merencanakan konsep pernikahan ala Disney dengan pasangannya.
“Nikah di Indonesia kayaknya mahal, ya. Kalau di luar lebih santai. Di Disney ada paket Princess Wedding. Sama kayak Disney aku yang wedding edition. Pas dicek ternyata lebih murah dibanding nikah di Indonesia,” ucapnya.
Sandra mengaku sudah pernah membahas konsep tersebut dengan pasangannya.
“Pacar yang sekarang udah aku omongin, aku mau nikahnya kayak gini (Disney). Mau di depan Castle, tapi aku bukan tipe yang boros atau foya-foya, cuma kalau di luar bisa lebih murah daripada di Indonesia. Undang keluarga dan temen dekat aja,” ucapnya.
Sandra belum memutuskan kapan mau menikah dengan kekasihnya itu. Ia mengaku sebelum ke jejang itu harus menabung dulu.
“Semua mahal, enggak usah mikirin yang banyakbanyak. Aku orangnya kalau mau dulu (nikah),” katanya.
Sandra jadi satu dari sembilan selebritas Asia Tenggara yang menjadi ikon Disney Princesses dalam pemotretan Disney Princess Calendar 2015. Adapun pemotretan ini diinisiasi oleh perusahaan Walt Disney Asia Tenggara (TWDC SEA).
TWDC SEA mempercayai Michael Chevas, fotografer ternama dan imajinatif asal Thailand, untuk melakukan sesi pemotretan. Sembilan selebritas Asia Tenggara, termasuk Sandra Dewi, bersama dengan tiga model terpilih lainnya akan menjelma menjadi para putri dalam kisah dongeng Disney.
“Dulu aku selalu berpikir kalau punya uang, aku pengin ke Disneyland. Dan pas punya uang aku pasti ke Disneyland. Aku biasanya ketemu Minnie Mouse, aku dress up pakai bandonya, pergi sama anak-anak kecil, foto-foto, terus diupload ke Instagram. Nah, Disney Global lihat dan bilang, wah, kok artis Indonesia ini suka banget sama Princess, dia lihat koleksi Disney di kamar aku. Terus diajakin kerja sama. Ada sembilan artis ditawari untuk foto cover. Aku satu-satunya dari Indonesia, dan dapat kostum Cinderella,” kata Sandra saat ditemui di Studio 2 Room, Rullman Hotel,
Thamrin, Jakarta, Senin (19/1).
Dalam pemotretan Disney Princess Calender 2015 ini, Sandra menggunakan kostum lengkap ala Cinderella di depan Cinderella Castle, Bangkok.
“Aku pernah foto karakter, tapi bukan official, sekarang official. Foto ada logo Disney, itu mimpi banget. Senang banget kerja sama dengan yang aku suka. Pemotretannya di Bangkok, September lalu. Aku artis pertama yang difoto. Ini first project, kerja sama dengan mereka. Apa pun bentuknya,
aku senang, apalagi ini berkaitan dengan yang aku suka,” ujarnya. (Tribunnews)
Berita ini juga bisa dibaca di Tribun Jabar edisi cetak hari ini, Rabu (21/1/2015) yang memuat berita-berita menarik lainnya.