Boko Haram Menculik Puluhan Warga Kamerun
Beberapa warga desa yang mencoba melawan aksi anggota Boko Haram tersebut, dilaporkan tewas dibunuh
Penulis: Deni Ahmad Fajar | Editor: Deni Ahmad Fajar
MILITAN anggota Boko Haram menculik puluhan warga Kamerun, Senin (19/1). Seperti dilaporkan BBC, di antara yang diculik, adalah anak-anak.
Penculikan yang dilakukan Boko Haram di Kamerun adalah yang pertama dilakukan militan garis keras tersebut di Kamerun.
Beberapa warga desa yang mencoba melawan aksi anggota Boko Haram tersebut, dilaporkan tewas dibunuh. (daf/bbc)