Guru Pejuang Berpulang
Tangisan Murid-murid Iringi Pemakaman Een
Tangisan para murid Ibu Een yang mengantar ke tempat peristirahatan terakhir itu pun mengiringi proses pemakaman.
Penulis: Deddi Rustandi | Editor: Machmud Mubarok
SUMEDANG, TRIBUN - Jenazah Een Sukaesih, Sang Guru Kalbu, dimakamkan di permakaman umum Lio, Desa Cibeureum Wetan, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang, beberapa saat lalu. Tangisan para murid Ibu Een yang mengantar ke tempat peristirahatan terakhir itu pun mengiringi proses pemakaman.
Pemberangkatan almarhumah Een Sukaesih ke permakaman dilepas oleh Gubernur Jabar Ahmad Heryawan dari rumah duka di Cibeureum Wetan. Sebelum dibawa ke TPU, jenazah disalatkan terlebih dahulu di Masjid Al Ikhlas Cibeureum.
Jumat (12/12) sekitar pukul 15.20, Een yang puluhan tahun menderita kelumpuhan, akhirnya berpulang ke rahmatullah di RSUD Sumedang. Beberapa hari sebelumnya, Een mengalam koma. (std)