Dugaan Kasus Korupsi Dana Hibah
BREAKING NEWS - Kejari Ungkapkan Barang Buktinya
Sejumlah barang bukti telah diamankan Kejari Bale Bandung .
Penulis: Firman Wijaksana | Editor: Dedy Herdiana
BALEENDAH, TRIBUN - Sejumlah barang bukti telah diamankan Kejari Bale Bandung untuk melengkapi penyelidikan kasus penyelewengan dana hibah KONI Kabupaten Bandung tahun 2012.
Kasi Pidsus Kejari Bale Bandung, Andri Juliansyah mengatakan, barang bukti yang telah diamankan berupa dokumen yang disita dari KONI Kabupaten Bandung. Dokumen tersebut untuk melengkapi penyelidikan kasus tersebut.
"Ada proposal, buku kas bendahara dan print out tabungan serta Surat Keputusan Bupati soal penerima hibah. Dokumen tersebut untuk menyelidiki korupsi yang dilakukan," kata Andri. (wij)
Lalu bukti yang mana, yang menjadi dasar tim penyidik untuk menetapkan HS yang saat itu selaku ketua umum KONI Kabupaten Bandung, sebagai tersangka? Simak selengkapnya pada edisi cetak Tribun Jabar, Jumat (21/11/2014).
ak bisa menunjukan surat pertanggungjawaban dana hibah. Padahal sebagai ketua, yang bersangkutan harus bisa mempertanggungjawabkannya. (