Liga Inggris
Fulham Makin Terpuruk di Dasar Klasemen
Tiga gol kemenangan Everton atas Fulham dilesakkan Stockdale menit ke-50, Mirallas menit ke-79, dna Naismith menit ke-87.
Penulis: Deni Ahmad Fajar | Editor: Deni Ahmad Fajar
LONDON, TRIBUN - Fulham makin terpuruk di dasar klasemen Liga Inggris setelah kalah 1-3 oleh Everton pada lanjutan Liga Inggris, Minggu (30/3). Everton berada di dasar klasemen dengan koleksi 24 poin hasil dari 32 kali bertanding. Sedangkan Everton berada di posisi kelima klasemen dengan koleksi 60 poin hasil dari 31 kali bertanding.
Tiga gol kemenangan Everton atas Fulham dilesakkan Stockdale menit ke-50, Mirallas menit ke-79, dna Naismith menit ke-87. Sedangkan satu gol Fulham dicetak Dejagah pada menit ke-71. (daf/bbc)