All England
Mohammad Ahsan Ingin Raih Prestasi Lagi
Alhamdulillah, satu demi satu gelar bergengsi sudah berhasil kami raih. Semoga kami dapat terus berprestasi dan mengharumkan
Editor:
Darajat Arianto
BIRMINGHAM, TRIBUN – Sama sekali tidak ada rasa puas dari pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan seusai menjuarai All England 2014, Minggu (9/3/2014). Mohammad Ahsan berharap dia dan Hendra bisa kembali menuai prestasi.
“Alhamdulillah, satu demi satu gelar bergengsi sudah berhasil kami raih. Semoga kami dapat terus berprestasi dan mengharumkan nama Indonesia,” ujar Ahsan dikutip Tribunnews.com dari situs resmi PBSI.
Ahsan yang pernah berpasangan dengan Bona Septano menambahkan masih banyak pekerjaan rumah yang harus dia dan Hendra kerjakan. Menurut Ahsan, penampilan mereka juga harus ditingkatkan lagi. “Kami tidak mau berpuas diri,” tegas Ahsan. (Deodatus S. Pradipto)