Inter Island Cup
Firman Debut Jadi Kapten Persib
Gelandang pengalaman Persib Firman Utina menjadi kapten saat Maung Bandung berhadapan dengan Persidafon Dafonsoro di Stadion Siliwangi
Penulis: Taufik Ismail | Editor: Darajat Arianto
BANDUNG, TRIBUN - Gelandang berpengalaman Persib Bandung Firman Utina
menjadi kapten saat Maung Bandung berhadapan dengan Persidafon Dafonsoro
di Stadion Siliwangi sore ini. Ini merupakan debut Firman sebagai
kapten Persib.
Firman menjadi el capitano Maung Bandung karena sayap kiri Atep tak bermain sejak menit awal. Atep oleh Pelatih Djadjang Nurdjaman disimpan dan menjadi pemain cadangan.
Djadjang memang sudah memilih tiga pemain sebagai kapten. Atep menjadi kapten pertama dan Firman kapten kedua. Sebagai kapten ketiga dipilih penyerang asal Kamerun Herman Dzumafo Epandi. (*)