Diperluas, Husein Mampu Tampung 3 Juta Penumpang

BANDUNG, TRIBUN - Saat ini, frekuensi penerbangan dari dan ke Bandung, baik rute domestik, maupun mancanegara, semakin marak. Itu terjadi karena sejumlah maskapai penerbangan, seperti AirAsia Indonesia, PT Merpati Nusantara Airlines (MNA), Silk Air, dan l

Penulis: | Editor: Deni Denaswara

BANDUNG, TRIBUN - Saat ini, frekuensi penerbangan dari dan ke Bandung, baik rute domestik, maupun mancanegara, semakin marak. Itu terjadi karena sejumlah maskapai penerbangan, seperti AirAsia Indonesia, PT Merpati Nusantara Airlines (MNA), Silk Air, dan lainnya, mengoperasikan rute penerbangannya di Bandara Husein Sastranegara.

Melihat kondisi tersebut, tentunya, Bandara Husein Sastranegara pun menyandang predikat bandara internasional. Karenanya, PT Angkasa Pura II, selaku pengelola bandara kebanggaan publik Jabar, khususnya, Bandung, itu menyiapkan berbagai langkah untuk meningkatkan fasilitasnya guna meningkatkan sistem pelayanan.

General Manager PT Angkasa Pura II, Eko Diantoro, mengungkapkan, satu di antara sekian banyak rencana tersebut yaitu memperluas Terminal Bandara Husein Sastranegara.

Eko mengemukakan, perluasan terminal itu bertujuan untuk menambah daya tampung penumpang di Bandara Husein Sastranegara. Saat ini, katanya, terminal tersebut mampu menampung sekitar 600-700 ribu orang per tahun.

"Kami perkirakan, jika pembangunan terminal itu tuntas, daya tampung terminal menjadi lebih besar, yaitu sekitar 2,5-3 juta orang per tahun," ungkap Eko, Rabu (8/2). (win)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved