Jennifer Pemeran Inggrid di Film Koboy Kampus, Cashing Bule yang Cinta Indonesia

Jennifer Lepas pemeran Inggrid di film Koboy Kampus. Cashing-nya bule, ternyata kelahiran Papua.

Tribun Jabar/Putri Puspita Nilawati
Jennifer Lepas berperan sebagai Inggrid di film Koboy Kampus. 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita

TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Memiliki rambut kuning dengan penampilan bule, Jennifer Lepas menjadi pemain yang baru dikenal di film layar lebar Koboy Kampus.

Film yang disutradarai dan ditulis oleh Pidi Baiq ini adalah kisah nyata perjalanan Pidi Baiq membuat Negara The Panas Dalam bersama teman-teman kampusnya.

Film Koboy Kampus memang mengggaet musisi dan aktris lainnya untuk bergabung di film yang diproduksi kerjasama antara 69 Production dan MNC .

Pemeran wanita yang terlibat diantaranya adalah Steffi Zamora Husein (Rosi), Danilla Riyadi (Nova), Vienny JKT48 (Nia), Christina Colondam (Santi), dan Jennifer Lepas (Inggrid).

Ditemui Tribun Jabar setelah nonton bersama pengunjung di XXI Cihampelas Walk, Minggu malam (21/7/2019), Jennifer tampak menggunakan atasan dengan motif dan rok selutut.

Ia mengaku merasa puas dengan hasil film Koboy Kampus.

Pemain film Koboy Kampus saat juma pers di XXI Cihampelas Walk
Pemain film Koboy Kampus saat juma pers di XXI Cihampelas Walk (tribunjabar/putri puspita)

Di film ini Jennifer berperan sebagai Inggrid, yang menjadi Duta Besar Inggris Negara The Panas Dalam.

"Iya ini akting pertama aku untuk film layar lebar. Pendekatan untuk belajar aktingnya, ya, selalu belajar sama Ayah Pidi, dia orang yang sangat menyenangkan. Dari film ini saya semakin mencintai Indonesia," ujar Jennifer.

Ia mengatakan walaupun ia memiliki wajah dan cara berbicara seperti bule, tapi di dalam hatinya tetap Indonesia.

"Saya lahir di Papua. Cashing saya ini memang bule tapi hati saya Indonesia," ujar wanita yang pernah menjadi host acara Sahabat Indonesia yang mengangkat beragam budaya Indonesia.

Jennifer mengatakan ia tak merasa kesulitan untuk berperan sebagai Inggrid karena sesuai dengan dirinya dan ia tidak mesti mengubah kepribadiannya.

Ada satu hal yang masih membuatnya penasaran akan karakter Inggrid.

"Inggrid itu siapa? Kalau pemain lain bisa belajar dan tanya langsung ke temen-temen Ayah, sedangkan aku enggak tahu siapa Inggrid. Ayah bilang bakalan kasih tahu, sih, tapi sampai saat ini belum," ujarnya.

Menurutnya Bandung selalu memiliki tempat tersendiri di hatinya. Selain soal makanan, ia juga menyukai cuaca dan pemandangan alam yang sejuk seperti di daerah Dago Atas.

VIDEO Penampilan The Panasdalam Bank dan Pemain Koboy Kampus di Ciwalk

The Panasdalam Band dan Pemain Film Koboy Kampus Sapa Penggemarnya di Ciwalk Bandung

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved