Warga Bandung Siap-siap, Sebentar Lagi Pemain Film Dilan 1991 Diarak ke Sudut Dilan, Naik Bandros
Warga Bandung siap-siap, sebentar lagi pemain film Dilan 1991 meluncur dari Gedung Pakuan ke Sudut Dilan. Pakai Bandros.
Penulis: Putri Puspita Nilawati | Editor: taufik ismail
Laporan Wartawan Tribun Jabar, Putri Puspita
TRIBUNJABAR.ID, BANDUNG - Pemain film Dilan 1991 tiba di Gedung Pakuan, Jalan Otto Iskandar Dinata, Minggu (24/2/2019) pagi.
Kedatangan pemain Dilan 1991 disambut oleh Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil dan Menteri Pariwisata, Arief Yahya.
Kedatangan para pemain Dilan 1991 ini disambut begitu antusias oleh sejumlah awak media yang hadir.
Di Gedung Pakuan, para pemain Dilan 1991 sarapan bersama Ridwan Kamil yang kemudian akan dilanjut ke Taman Dilan di Jalan Saparua.
"Taman Dilan ini bentuknya hanya sudut saja bukan taman, kalau taman, kan, pasti luas," ujar Ridwan Kamil.
Hadirnya Sudut Dilan ini adalah ruang publik yang menjadi salah satu dukungan untuk film Dilan 1991.
Ridwan Kamil berharap kesuksesan film Dilan 1991 bisa menembus 6 juta penonton seperti film sebelumnya.
Setelah sarapan di Gedung Pakuan, rombongan film Dilan 1991 akan segera meluncur ke Sudut Dilan menggunakan Bandros.
