Imbas Aksi Mogok Massal Guru Honorer, Jajaran Polres Indramayu 'Mengisi Kekosongan' Guru di Sekolah

Misalnya, jika posisi guru matematika di satu sekolah kosong, pihaknya bakal menugaskan anggotanya yang memiliki kompensi untuk mengajarnya.

Istimewa
Petugas Polres Indramayu saat mengajar di sekolah akibat aksi mogok massal guru honorer, Sabtu (15/10/2018). 

Laporan Wartawan Tribun Jabar, Ahmad Imam Baehaqi

TRIBUNJABAR.ID, INDRAMAYU - Jajaran Polres Indramayu turun ke sekolah mengajar para siswa.

Pasalnya, ribuan guru honorer di Kabupaten Indramayu melakukan aksi mogok mengajar mulai hari ini.

Kapolres Indramayu, AKBP Arif Fajarudin, memastikan kompetensi para petugas yang diterjunkan untuk mengajar di sekolah.


Menurut dia, tidak sembarang petugas mengisi kekosongan guru imbas aksi mogok massal itu.

"Kami benar-benar pastikan yang mengajar di sekolah ini menguasai mata pelajaran," kata Arif Fajarudin saat dihubungi melalui sambungan teleponnya, Senin (15/10/2018).

Misalnya, jika posisi guru matematika di satu sekolah kosong, Arif bakal menugaskan anggotanya yang memiliki kompensi untuk mengajarnya.

Ia mengaku tak bisa sembarangan menugaskan anggotanya karena berkaitan dengan indikator pembelajaran.

Pihaknya juga mengimbau sekolah terdampak aksi mogok massal guru honorer untuk berkoordinasi dengan Polsek terdekat.

KBB Gagal di Porda Jabar XIII, Hengky Kurniawan akan Audit Dana KONI, Biaya Besar Sepatu Aspal

"Nanti butuhnya guru apa akan dicarikan anggota yang benar-benar mampu mengampu mata pelajaran itu," ujar Arif Fajarudin.

Menurut Arif, penugasan petugas ke sekolah akan dilakukan hingga para guru honorer yang mogok mengajar itu kembali beraktivitas seperti biasanya.

Saat ini, pihaknya belum mengetahui sampai kapan aksi mogok mengajar itu dilakukan.

"Kalau dari pemberitahuan awal sampai 31 Oktober 2018, tapi kami sudah mengimbau para guru honorer agar segera mengajar kembali," kata Arif Fajarudin.

Ikut Evakuasi Korban Gempa Palu, Mahasiswa Ini Sedih Lihat Jasad Ibu Peluk Tiga Anaknya

Sumber: Tribun Jabar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved